7). Pilih sejumlah media untuk mendukung kegiatan pengajaran. Â
8). Rincikan pelayanan penunjang yang diperlukan untuk mengembangkan dan
   melaksanakan semua kegiatan dan untuk memperoleh atau membuat bahan. Â
9). Bersiap-siap untuk mengevaluasi hasil belajar dan hasil program. Â
10). Tentukan persiapan peserta didik untuk mempelajari pokok bahasan dengan
    Memberikan uji-awal kepada peserta didik.[30]
Pokok bahasan, tugas dan tujuan umum.
       Pokok bahasan adalah nama satuan atau komponen mata pelajaran yang membahas isi bidang pengetahuan yang akan dipelajari.Tugas kerja adalah nama yang berhubungan dengan kertampilan jasmani yang akan dilaksanakan. Pokok bahasan berkaitan dengan pengetahuan tentang isi pelajaran. Dalam memahirkan peserta didik melaksanakan suatu tugas, penekanan utamanya terletak pada penyelesaian sejumlah tindakan jasmani, yaitu menggunakan ketrampilan dengan mahir.
       Pokok bahasan dan tugas harus ditulis secara berurutan. Ada 4 cara untuk melakukannya : 1) Dengan susunan kronologis, penomoran 2) Dengan memulai dari pembahasan pengetahuan yang sederhana dan dilanjutkan dengan pengetahuan yang lebih sukar. 3) Dari penelaan menyeluruh semua mata pelajaran sampai ke rincian komponen. 4) Dengan bergerak dari hal yang kongkrit, yang mudah diterangkan dan diamati ke hal yang abstrak, yang menuntut peserta didik untuk lebih banyak mengungkapkan  kenyataan yang benar.
     Pada waktu menyusun pokok bahasan dan tugas harus benar-benar dipertimbangkan sehingga semuanya disusun berdasarkan pengetahuan dan ketrampilan yang telah dikuasai oleh peserta didik pada pelajaran. Pemilihan setiap pokok bahasan atau tugas merupakan titik awal perencanaan yang rinci dalam proses perencanaan pelajaran. Â
      Tujuan umum terdiri atas sebuah kata kerja yang tidak pasti, dan isi pokok bahasan atau tugas yang bersifat luas. Artinya pokok bahasan berdasarkan pada pengetahuan, sedangkan tugas berdasarkan pada ketrampilan jasmani. Sambil menuliskan setiap pokok bahasan atau tugas sebaliknya ditulis juga penyataan tentang hasil pencapaian yang diharapkan pengajar. Ini merupakan tujuan umum yang dinyatakan menurut pandangan pengajar.