“Halo semuanya! Nama saya Julia. Mulai hari ini saya akan belajar bersama kalian. Mohon bantuannya.”
Sebelum terjadi keriuhan seperti sebelumnya, Ibu Farida segera mengingatkan kembali.
“Kalau ada yang mau bertanya pada Julia, tolong angkat tangan lalu sebut nama. Tapi ingat ya, satu persatu!”
Perkataan ini langsung disambut dengan belasan tangan yang teracung ke atas.
“Halo Julia, aku Lini. Mau tanya, kamu pindahan dari mana?”
“Halo juga, Lini. Aku pindahan dari Bandung.”
Tangan yang lain kembali teracung dan dipersilahkan bertanya oleh ibu Farida.
“Hei, aku Andre. Boleh tahu alamat kamu di mana?”
Pertanyaan ini ternyata menimbulkan dukungan dari sesama murid laki-laki. Jempol-jempol diacungkan padanya.
“Maaf ya, aku hanya ingat nomornya. Nomor lima. Nama jalannya kalau tidak salah, jalan Imam Bonjol.”
Melihat pertanyaan tak kunjung reda, Ibu Farida segara angkat bicara.