Mempertahankan dan mewujudkan profesional guru yang dapat menjadikan kualitas sekolah bisa bertambah.
- TINJAUAN PUSTAKA
Hakikat dan Pengertian Media PembelajaranÂ
Kata media berasal dari bahasa latin merupakan bentuk jamak dari kata medium adalah sesuatu yang terletak di tengah (antara 2 pihak atau 2 kutub) atau suatu alat. Dalam Webster Dictionary (1960), media atau medium adalah segala sesuatu yang terletak di tengah dalam letak jenjang atau alat apa saja yang digunakan sebagai perantara atau penghubung 2 hal. Oleh karena itu media pembelajaran dapat diartikan sebagai suatu yang mengantarkan pesan pembelajaran antara pemberi pesan kepada penerima pesan tersebut.
Sukiman (2012 :29) mengemukakan bahwa media pembelajaran adalah segala sesuatu yang dapat digunakan untuk menyalurkan pesan dari pengirim ke penerima sehingga merangsang pemikiran, perasaan, perhatian dan minat serta kemauan peserta didik sedemikian rupa sehingga proses belajar terjadi dalam rangka mencapai tujuan pembelajaran yang efektif
Jenis -- Jenis media pembelajaran
Anderson (1976) mengelompokkan media menjadi 10 golongan sebagai berikut:
Audio, contoh: kaset audio, siaran radio, CD, telepon
Cetak, contoh: buku pelajaran, modul, brosur, leaflet, gambar
Audio-cetak, contoh: kaset audio yang dilengkapi bahan tertulis
Proyeksi visual diam, contoh: OHT (overhead transparansi), film bingkai (slide)
Visual gerak, contoh: film bisu