Mohon tunggu...
Zahrotul Mujahidah
Zahrotul Mujahidah Mohon Tunggu... Guru - Jika ada orang yang merasa baik, biarlah aku merasa menjadi manusia yang sebaliknya, agar aku tak terlena dan bisa mawas diri atas keburukanku

Guru SDM Branjang (Juli 2005-April 2022), SDN Karanganom II (Mei 2022-sekarang) Blog: zahrotulmujahidah.blogspot.com, joraazzashifa.wordpress.com

Selanjutnya

Tutup

Cerpen Pilihan

Tujuan Akhir

3 Desember 2024   19:53 Diperbarui: 5 Desember 2024   06:13 30
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi: koleksi pribadi yang diolah melalui Microsoft Designer 

KKN menjadi awal perkenalan dengan sosok lelaki yang kuharap bisa menyempurnakanku sebagai seorang perempuan. Ya, dalam diam aku memerhatikan gerak-geriknya.

"Hei...ngelamunin siapa, hayo!" seru Mbak Yani, teman satu jurusan yang juga satu lokasi KKN denganku.

"Ah, nggak ngelamun kok, Mbak!"

Buru-buru aku keluar dari Posko KKN dan menuju ke motorku terparkir.

"Eh, aku ikutan!"

Mbak Yani mengejarku dan segera membonceng. 

"Mau ke mana nih?"

"Ke kos Lia!"

Sepanjang perjalanan aku hanya diam. Meski Mbak Yani mencoba untuk bicara denganku. Jujur saja, aku kurang suka dengan Mbak Yani. Dia sering kepo dan tak jarang mengucapkan hal yang membuatku serba salah.

"Tya, antara Dion sama Bima, yang menurutmu baik itu siapa?" Itu salah satu pertanyaan yang dilontarkan Mbak Yani ketika semua tim KKN berkumpul dan menyiapkan untuk program sosialisasi tentang cagar budaya di kampung tempat KKN kami. Kebetulan memang di sana ada peninggalan sejarah yang belum terjamah dan malah barang-barangnya sudah banyak yang hilang entah ke mana.

Pertanyaan itu secara otomatis membuat semua pandangan tertuju kepada kami berdua. Dion yang sudah berencana untuk melamar kekasihnya setelah lulus kuliah tercengang. Bima juga. Aku jadi gugup sendiri.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
  10. 10
  11. 11
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun