Mohon tunggu...
I GEDEARIANA
I GEDEARIANA Mohon Tunggu... Guru - guru

guru biologi di sman 1 toili barat

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Upaya Peningkatan Hasil Belajar Melalui Model Pembelajaran TGT pada Materi Keanekaragaman Hayati Kelas XA SMAN 1 Toili Barat

6 Desember 2023   01:00 Diperbarui: 6 Desember 2023   01:02 260
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

3

Apakah    siswa    berdiskusi    dan saling bertanya antar teman satu kelompok

4

Apakah    siswa    kompak    dalam game/ tournament

Berdasarkan pada tabel 7 diatas dapat diketahui bahwa aktivitas belajar siswa pada siklus I belum menunjukkan terjadinya perubahan yang signifikan dari sebelum tindakan dilakukan. Belum ada siswa yang mengajukan pertanyaan berkaitan dengan materi pembelajaran keanekaragaman hayati yang diajarkan. Siswa juga belum secara aktif berdiskusi dan mengajukkan pertanyaan antar teman satu kelompok. Kondisi ini akhirnya menyebabkan pada saat tournament belum terlihat kerjasama tim dalam kelompok untuk menyelesaikan tugas kelompok yang ada.

Penyebab kondisi tersebut adalah pada saat guru menjelaskan langkah-langkah pelaksanaan pembelajaran menggunakan model pembelajaran TGT di awal pertemuan masih banyak siswa yang belum memfokuskan perhatiannya terhadap penjelasan yang diberikan guru sehingga siswa belum paham dengan langkah-langkah model pembelajaran TGT yang mereka lakukan. Selain itu, masih banyak siswa yang kurang aktif dalam penyampaian pendapat dan pertanyaan baik mengenai langkah-langkah model pembelajaran TGT maupun materi pembelajaran yang dipelajari mengenai keanekaragaman hayati tingkat gen, jenis dan ekosistem dan persebaran flora dan fauna di Indonesia.

Hasil belajar siswa pada siklus I belum mencapai indikator yang ditentukan karena siswa masih belum paham dan belum terbiasa dengan model pembelajaran yang baru yaitu penerapan model pembelajaran TGT. Oleh sebab itu kesiapan siswa untuk mengikuti pembelajaran melalui penerapan model pembelajaran TGT belum optimal dan berdampak pada rendahnya motivasi belajar siswa.

Proses pembelajaran pada siklus II juga terlaksana dalam 1 kali pertemuan seperti pada siklus II di kelas XA SMA Negeri 1 Toili Barat dengan sub materi manfaat, upaya pelestarian keanekaragam hayati dan pengelompokkan makhluk hidup. Pada pembelajaran di siklus II ini aktivitas siswa mengalami peningkatan yang sangat signifikan ditandai dengan siswa yang telah mengajukan pertanyaan berkaitan dengan materi pembelajaran keanekaragaman hayati yang diajarkan. Siswa juga sudah aktif berdiskusi dan mengajukkan pertanyaan antar teman satu kelompok. Kondisi ini akhirnya menyebabkan pada saat tournament terlihat kerjasama tim dalam kelompok untuk menyelesaikan tugas kelompok yang ada. Hal ini disebabkan adanya kompetisi antar kelompok yang secara tidak langsung akan mempengaruhi motivasi belajar siswa meningkat prestasi belajar siswa juga akan meningkat. Menurut Usman (2006) penggunaan media dalam pendidikan memiliki nilai atau manfaat antara lain sangat menarik motivasi siswa dalam belajar dan mendorong anak untuk bertanya dan berdiskusi.

Pelaksanaan tahapan-tahapan pada siklus II masih sama dengan tahapan yang dilaksanakan pada siklus I. Sebelum dipraktekkan, guru mengingatkan kembali bagaimana proses pembelajaran melalui penerapan model  pembelajaran  TGT  sehingga  siswa  lebih  paham  dan  lebih termotivasi lagi untuk mengikuti proses pembelajaran. Adanya beberapa kesalahan dalam pelaksanaan sintaks-sintaks model pembelajaran TGT pada siklus I telah diminimalisir pada pelaksanaan siklus II ini. Menurut Bruner dalam Indriana (2011) meyakini bahwa dengan penemuan pembelajaran, maka secara inheren ada sebuah proses uji coba yang harus dilalui oleh para siswa. Oleh karena itu, kesalahan menjadi proses mental alternatif dan merupakan bagian pembelajaran yang penting.

Hasil Belajar Siswa

Hasil belajar siswa diukur dari penilaian yang dilakukan setelah kegiatan pembelajaran berlangsung atau evaluasi melalui tes tertulis berupa soal pilihan ganda dan isian pendek yang terdiri dari 7 soal pada siklus I dan 6 pilihan ganda 9 isian pendek pada siklus II. Untuk memperjelas perbandingan hasil belajar siswa pada siklus I dan siklus II, maka rata-rata hasil belajar siswa disajikan dalam bentuk diagram sebagai berikut :

HALAMAN :
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun