"Saya nggak punya pacar,bahkan saya belum pernah pacaran."
"Waahhh, fakta yang sangat menarik ini. Seorang Arka ternyata belum pernah berpacaran, hahaha."
"Nahh teman-teman semuannya, sampai disini dulu acara kita hari ini.Mungkin Arka ada pesan-kesan yang mau disampaikan."
"Hmm,apa ya..Cuma mau ngasih tau, mungkin apa yang kalian pikirkan itu belum tentu benar. Kalian nggak bakal tahu apa isi hati orang lain. Bahkan mungkin kalian sendiri pun nggak tahu apa yang sebenarnya ada di isi hati kalian. Jadi jangan terlalu mudah menyimpulkan sesuatu. Mungkin ada alasan tertentu kenapa orang tersebut nglakuin itu ke kalian."
"Waaww,Quotes yang cukup menarik dari seorang Arka Sang penyanyi kita. Baiklah cukup sekian pertemuan kita kali ini. Saya Hendra Kurniawan undur diri. Terimakasih."
Setelah selesai dari acara tersebut, ia kemudian pulang ke apartemenenya. Apartemen ini baru sekitar 1 Minggu yang lalu ia tempati. Ketika hendak menuju ke ruanganya, ia dikejutkan oleh bayangan orang yang sekilas mirip dengan orang yang tidak asing baginya. Ia mencoba mengikuti dan memanggilnya. Dan benar saja, itu Alena, Iya, Alena yang sudah 2 tahun tidak diketahui kabarnya,sekarang ia ada didepannya.
Alena menoleh, ia sempat sedikit terkejut. Namun kemudian merubah raut mukannya seperti biasa lagi.
"Siapa ya?" Tanya Alena datar.Â
"Len, ini gue Arka, sahabat lo."
"Saya  nggak  punya  sahabat  yang  namannya             Arka.Maaf  saya        capek,saya       mau istirahat."Ucap Alena .
"Len.Gue minta maaf,gue nggak maksud buat nyuekin lo."