(4).  Alur dan plot  adalah rangkaian kronologi peristiwa dalam cerita pendek.
Kemudian, alur dibedakan menjadi alur maju, alur mundur, dan alur campuran. Alur maju adalah cerpen dengan peristiwa yang
disajikan secara kronologis atau sesuai dengan urutan waktu dari awal ke akhir.Alur mundur adalah cerpen dengan peristiwa yang dimulai dari akhir cerita ke awal cerita. Alur mundur disebut juga dengan istilah kilas balik.
Alur campuran adalah alur cerpen yang merupakan gabungan antara alur maju dan alur mundur. Jadi, rangkaian peristiwanya melompat-lompat antara peristiwa masa lalu dengan masa kini.Sementara itu, plot merupakan gambaran peristiwa yang mengandung hubungan sebab akibat.
    Â
Alur cerita seringkali disebut kerangka cerita atau plot. Plot merupakan bagian yang penting dari cerita rekaan. Alur berisi rangkaian peristiwa yang menggerakkan cerita untuk mencapai efek tertentu.Â
Bagaimana tindakan-tindakan harus bertalian satu sama lain, bagaimana satu peristiwa mempunyai hubungan dengan peristiwa lain. Bagaimana pula tokoh digambarkan dan berperan dalam peristiwa itu dan semua itu terikat dalam satu waktu kejadian.
    Â
Sementara Zakaria dan Sariani (1990:2) memberikan pengertian tentang alur, yaitu : " alur adalah urutan peristiwa yang sambung menyambung dalam sebuah cerita yang disusun berdasarkan sebab akibat.
Lebih lanjut dijelaskan bahwa dengan peristiwa sambung menyambung itulah terjadi suatu cerita. Alur memperlihatkan bagaimana suatu cerita berlangsung sehingga memberikan kesatuan yang bulat
(5). Sudut pandangSudut pandang berisi pandangan pengarang terhadap cerpen, bisa aja pengarang menjadi orang pertama atau orang ketiga.Sudut pandang orang pertama adalah pengarang terlibat langsung atau orang pertama dalam cerita yang ditandai dengan penggunaan kata ganti orang aku, saya, dan sebagainya.
Sudut pandang orang ketiga adalah pengarang tidak terlibat langsung dalam cerita yang ditandai dengan penggunaan kata ganti orang seperti dia, mereka, dan sebagainya atau menggunakan nama tokoh. Sudut pandang orang ketiga terbagi atas orang ketiga terarah dan orang ketiga serba tahu.
(6). AmanatAmanat merupakan pesan moral yang ingin disampaikan oleh penulis kepada pembaca melalui cerpen. Misalnya, cerita Malin Kundang yang memiliki amanat tidak boleh durhaka kepada ibu.
(7). Gaya bahasaMerupakan pemakaian ragam bahasa yang berfungsi untuk memberikan kesan yang lebih menarik dengan menggunakan majas.