berikan.
10. Mindful Eating
Yang dilakukan oleh guru: Minta murid-murid mengikuti Model S-S-S untuk
mempraktekkan pola makan dengan berkesadaran.
* Sit - minta anak duduk saat makan,
* Slow - minta anak untuk makan secara perlahan
* Savor - minta siswa menikmati makanan mereka (mengunyahnya dengan
benar, merasakan tekstur dan rasa dari makanan yang mereka makan).
* Ajak murid untuk merefleksikan perbedaan makan dengan berkesadaran
dan tidak.
11. Cari teman baru
Yang dilakukan oleh guru: Berikan tantangan pada murid untuk duduk dengan
teman yang berbeda saat makan siang di kantin.Dorong mereka untuk mencoba
memulai pembicaraan dengan teman tersebut. Minta mereka cerita tentang
pengalaman mereka dan hal yang berkesan dan menuliskannya dalam buku
jurnal mereka.
12. Mengenali Situasi Menantang