19.
A. Adya Surya
B
- B. Waktu Penelitian
- Waktu Penelitian Tindakan Kelas ini dilaksanakan dalam 2 tahapan, yaitu :
- Siklus I
- Hari : Senin s.d Kamis
- Tanggal : 06 Juni s.d 09 Juni 2022
- Waktu : 07.00-09.30 Wib
- Siklus II
Hari : Senin s.d Kamis
Tanggal : 13 s.d 16 Juni 2022
Waktu : 07.00-09.30 Wib
C. Tema
Dalam melaksanakan penelitian tindakan kelas ini, Peneliti menggunakan satu tema tetap selama 2 siklus perbaikan, yaitu tema “Alam Semesta”. Dengan rincian penggunaan tema sebagai berikut :
- Penelitian Siklus I, Peneliti menggunakan subtema “ Benda-benda langit” dengan sub-sub tema seperti ; 1) Matahari ; 2) Bulan; 3) Bintang ; 4) Awan
- Penelitian Siklus II, Peneliti menggunakan subtema “ Gejala Alam ” dengan sub-sub tema sebagai berikut, yaitu; 1) Pelangi; 2) Hujan ; 3) Gunung Meletus ; 4) pagi, siang dan malam ;
D. Teknik Analisa Data
Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik deskriptif komparatif dan analisis kritis, teknik deskriptif komparatif digunakan untuk data kuantitatif, yakni dengan membandingkan hasil antara siklus. Peneliti membandingkan hasil sebelum penelitian dengan membandingkan hasil pada akhir setiap siklus (Suwandi, 2008:70)
Teknik komparatif dalam penelitian ini dilakukan dengan membandingkan hasil penelitian siklus pertama dan kedua. Hasil komparasi tersebut digunakan untuk mengetahui indikator keberhasilan dan kegagalan dalam setiap siklus. Indokator yang berlum tercapai diperbaiki pada siklus berikutnya sehingga dapat meningkatkan kemampuan siswa.