"Iya aku juga terimakasih banyak ya sampai repot-repot mama mu bawaiin makanan sebanyak ini dan lihat jeruk yang ku bawa seperti habis merampok jeruk dari kebun tetangga haha" jawabku sambil tertawa.
Bukannya aku tak menawarkan Dito untuk masuk ke dalam namun seperti biasa rumah ku sepi karena kedua orang tuaku belum pulang makanya aku langsung masuk kedalam rumah dan Dito kembali pulang.
***
Hari berlalu sangat cepat sampai akhirnya tahun berganti, tahun lalu hidupku sepi dan di awal tahun yang baru ini hidupku jauh lebih baik dan aku berdoa supaya kebahagiaan selalu bersamaku. Lalu aku dengan Dito selama ini sering chattingan dan beberapa kali kami jalan bareng. Kini aku tidak sendirian lagi karena selain Bibi aku punya Dito.
Kami tidak pacaran dan tidak memiliki hubungan apapun, kami hanya sebatas teman yang mempunyai kesamaan yang sama.
Bersambung.
--------------------
nantikan kelanjutan cerita Naya di cerpen selanjutnya atau di wattpad pena geya (@PenaGeya_)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H