Mohon tunggu...
Katherine Kat
Katherine Kat Mohon Tunggu... Freelancer - Wife, Mom & Self-employed

Tinggal di Toorak, VIC dan Jawa Tengah, Indonesia

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan

Lima Bintang yang Tak Selalu Bisa Jadi Pegangan

18 Juli 2019   09:57 Diperbarui: 18 Juli 2019   10:11 108
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dalam hal tarif untuk jasa hail-ride misalnya, dengan bergabung menjadi mitra pada perusahaan tertentu maka Anda sudah setuju pula dengan berbagai kebijakan dari perusahaan bersangkutan. Kalau dirasa membebani ya sampaikan pada pihak perusahaan, bukan ketus kepada pelanggan.

Tidak masuk akal membebankan kondisi-kondisi seperti itu (nilai keuntungan, tarif, harga) kepada pelanggan. Kalau terasa minim ya dinaikkan, kalau pelanggan lantas mengurungkan niat beli atau mencari alternatif ya itu haknya pelanggan dan resikonya kita.

Kita berhak menentukan harga jual, pembeli berhak melakukan pertimbangan dan keputusan beli.

Hal-hal semacam ini kan resiko kita sebagai penjual/penyedia jasa, jadi tak usah bersikap cengeng.

Jaman sebelum ada perdagangan digital, sebelum jaman pemberian nilai atau ulasan bisa diakses secara daring ya cara kerjanya sama saja.

Kita jual barang lalu pembeli menentukan puas atau tidak puas baik terhadap barang yang dijual maupun layanan kita.

Bedanya dulu pembeli akan ceritakan ke saudaranya, tetangganya, teman-temannya secara langsung (dari mulut ke mulut/words ouf mouth/gethok tular) nah kalau sekarang secara daring.

Bagaimana penilaiannya itu hak pelanggan, bukan kita yang mengatur maunya dikasih bintang berapa atau maunya dikomentari apa.

Kalau cuma karena sudah bekerja keras dan sungguh-sungguh kita merasa berhak dapat bintang 5 dan ulasan positif itu namanya terobsesi untuk dihargai.

Anda yang punya anak masih usia di bawah umur rasanya sudah tahu kalau metode parenting masa kini sering mengingatkan orang tua agar tidak memberikan penghargaan pada anak hanya karena dia berperilaku baik.

Sebab berperilaku baik adalah sebuah kewajiban, kontrak sosial dalam hidup bersama. Sesuatu yang memang sudah merupakan keharusan tidak perlu diberikan penghargaan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun