"Batre hp gue masih ada, kita photo dulu yuk" kata Anggi, tidak perduli dengan kondisi.
Pukul 22.00
Mobil kembali, siap mengangkut Anggi, Lukman dan Kanaya yang sedari tadi masih saja menyalakan senter dari ponselnya. Saya sendiri akan ke penginapan bersama Penjaga Pintu Hutan Konservasi itu.
Pukul 23.50
Kami semua sudah berada di penginapan. Betapa bahagianya Prita yang memastikan diri tidak akan terlambat bertemu dengan Bu Susi Pudjiastuti yang katanya akan menjadi tamu kompasianival tahun ini. Saya sendiri masih belum mengerti acara apa yang tampaknya begitu penting itu, sampai -- sampai sekelas mentri siap meluangkan waktunya untuk hadir sebagai pembicara.
Anggi segera mencari sumber listrik terdekat, siap mempublikasi semua rekaman dan photo yang diambilnya tadi didalam hutan.
Kanaya langsung memburu kasur beristirahat dengan tenang diterangi pencahayaan yang cukup.
Fred masih akan meluapkan amarahnya, kalau saja tidak melihat Kevin yang sudah tertidur dengan tenang.
"Maaf ... dan terimakasih" kata Prita singkat, Fred tersenyum.
Lukman masih akan sibuk, membersekan semua barang -- barang mereka untuk besok ke bandara.
"Jangan sampai telat!" kata Prita dengan nada mengancam