Mohon tunggu...
Yadi STP MM
Yadi STP MM Mohon Tunggu... Penulis - Science Content Writer PT Algarosan Nusantara

Berasal dari Rangkasbitung sekarang tinggal di Surabaya. Bekerja sebagai penulis.

Selanjutnya

Tutup

Fiksiana Pilihan

Novel Cerita Ksatria Ilalang Bab 4. Menyambung Silaturahmi. Jatuh Cinta Pada Pandangan Pertama

30 Mei 2022   10:23 Diperbarui: 23 Juni 2023   08:29 590
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Medengar pertanyaan seperti itu Jaka Someh menjadi bertambah heran, matanya melirik kepada Pak Rohadi dengan sedikit memincing. Ditelisiknya pak Rohadi dari atas sampai bawah.

“Bapak kenal dengan bapak saya?”

Jaka someh balik bertanya kepada pak Rohadi. Tapi bukannya menjawab, Pak Rohadi malah merangkul tubuh kekar jaka someh.

“Beneran kamu anak sabarudin?”

Suara Pak Rohadi agak sedikit serak, ada sedikit rasa haru dalam dadanya bisa bertemu dengan anak sahabat dekatnya.

“Saya Pak Rohadi, sahabat bapakmu dari semenjak kecil, dulu kami sama-sama belajar ilmu agama di pesantren Kiai Hasan di Sukabumi…ayo ujang mampir dahulu kesini... Masuk ke rumah saya...!”

Jaka Someh tersenyum kepada Pak Rohadi, lalu dia pun tanpa ragu lagi masuk ke pekarangan rumah pak Rohadi. Samar-samar Jaka Someh mulai ingat, dulu ayahnya pernah mengajaknya berkunjung ke rumah ini. Dia pun sudah mulai ingat dengan pak Rohadi, sahabat karib ayahnya itu. Jaka Someh tersenyum pada pak Rohadi, lalu mengucapkan Salam

” Assalamu alaikum pak Rohadi, bagaimana kabar bapak?”

Pak Rohadi menjawab

”Wa alaikum salam, alhamdulillah baik, ayo naik… mari masuk ke dalam...!”

Jaka Someh menaiki tangga pendek yang berada di bawah pintu rumah panggung milik pak Rohadi. Dia disambut ramah oleh pak Rohadi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Fiksiana Selengkapnya
Lihat Fiksiana Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun