Sehingga libur kepulangan meski singkat namun bisa sarat manfaat jika digunakan dengan tepat. Harapannya, saat kembali ke pondok anak lebih semangat dan siap. In syaa Allah. Bismillah.
***
Begitulah kami menyiasati kondisi, ketika harus mendampingi buah hati saat tak selalu di sisi. Kiranya ini menjadi sarana belajar bersama. Tak hanya untuk anak, namun juga orang tua.
Barangkali merupakan fenomena yang tak biasa. Namun kami harus terbiasa menjalaninya. Mendampingi anak merupakan kewajiban kami sebagai orang tua. Apapun kondisinya.
Menjadikan pondok rumah kedua bagi buah hati merupakan pilihan. Kami sadar kami hanya manusia biasa, dalam kondisi apapun kami tetap memiliki keterbatasan dalam memberikan pendampingan. Satu yang kami percaya, di mana pun berada, tetaplah Allah sebaik-baik penjaga.
"Bu, sekalian aku mau tuker sprei ya...."
"Siap, syaratnya Mas selesaikan target dulu, oke."
Niek~
Jogjakarta, 24 Maret 2022
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H