Ibu masih melambaikan tangan ketika aku melewati pintu gerbang sekolah.
-❤-
"Sultan gimana tadi hari pertama sekolah? Asyik kan?", tanya Bapak sebelum menyantap makan malam di meja makan keluarga di sebelah Ibu.
"Asyik banget Pak, tadi Sultan dapat teman baru. Anaknya lucu Pak".
"Lucu gimana?".
"Dia lucu dan pintar Pak. Tadi dia buat kesalahan, terus dihukum sama kakak pembina. Disuruh pidato di depan anak-anak . Eh dia malah stand up (comedy) Pak.. hahaha".
Beginilah kami menjalani hari demi hari. Sejak bangun tidur sampai akan kembali tidur, keceriaan dan kasih sayang menghiasi keluarga kami.
-❤-
Beberapa minggu kemudian. Sepulang sekolah, kira-kira 20 meter menuju rumah kulihat seorang perempuan berdiri di depan gerbang kami.
"Sultan buka gerbangya gih, ini kuncinya. Tuh ada tante Elin menunggu", pinta Ibu sesampainya kami di depan gerbang rumah.
Aku turun dari mobil kemudian salim dengan tante Elin sebelum membuka gerbang.