Apa bayaran yang harus dibayar?
Yaitu segala ujian kehidupan yang harus kita tempuh penuh konsistensi kejiwaan atau dinamakan kesabaran. Barangsiapa ia bersabar maka Allah akan menuntunnya menuju tuju yang ia citakan. Ujian kehidupan bagi orang bijak dijadikan pelajaran berharga untuk menempa kesadarannya, wawasanya, dan result yang diperoleh adalah kebahagiaan sesuai level kesadarannya.
Artinya, ada konsekuensi besar yang kita hadapi untuk mengupgrade kesadaran. Jika tidak siap, lebih baik jangan. Karena itu dapat mempengaruhi kejiwaan anda. Jika anda tidak sabar dalam ujian, maka konsekuensinya anda dapat mengalami kegilaan-kegilaan yang membuat diri kehilangan kesadaran. Ini sangatlah berat untuk dicoba, perlu tangga evolusi kesadaran yang harus ditempuh. Misal: kalau kita masih berkesadaran 1+ tidak bisa berdoa kepada Allah untuk meminta dan bercita dinaikan kesadarannya ke level 7+. Ibarat anak SD diwajibkan mengikuti ujian Anak-Anak Mahasiswa Sarjana. Dampaknya kita ketahui sendiri.
Resiko besar dalam bercita dan berkeinginan luhur haruslah bertahap, seperti jika present state nya berkesadaran +3 maka berdoalah agar di desire state berkesadaran +4. Jika tidak demikian, maka konsekuensi berat anda tanggung sendiri.
Dan dengan catatan sebelum anda bermunajat memohon kepada Tuhan Yang Maha Bijaksana sesuai keyakinan pribadi. Diharapkan anda siap dengan segala ujian hidup yang kelak menerpa, dengan segala upaya yaitu pengetahuan ruhani yang bersifat kekal (tentang pembentukan karakter misalnya), pengalaman hidup, dan nasihat berharga dari orang-orang terdekat dan seorang yang begitu berperan besar dalam kemajuan hidup anda.
Karena saat nanti anda diuji, anda akan merasakan posisi penuh kesendirian yang hebat, seolah-olah pemikiran anda berkata "Mengapa tidak ada yang peduli dengan kondisi dan situasi ku saat ini?".
Proses ini adalah tentang posisi anda dimata Tuhan dan tentang pembuktian diri dan konsistensi anda juga proses kelayakan meraih kesadaran yang anda harapkan dimata Tuhan. Maka jika anda bertekad bulat untuk mengupgrade kesadaran anda, jika anda seorang pemuda yang masih bujangan atau gadis anda perlu dukungan moral dan fasilitas dari keluarga terkasih. Sementara jika sudah berumah tangga, anda perlu segala pondasi berumah tangga baik dari segi finansial, fasilitas, dan restu dan dukungan moral pasangan hidup juga anak anak yang sudah dewasa.
Baik pertanyaan dimulai (Siapkan timer anda)!
Setelah mempelajari level kesadaran. Aku berada di Level kesadaran berapa?
Present State: ...
Desire State: ...