Mohon tunggu...
Haposan Lumbantoruan
Haposan Lumbantoruan Mohon Tunggu... Freelancer - Pessenger

Pemula yang memulai hobi dengan membaca buku dan koleksi buku, menulis, sepakbola dan futsal, musik, touring dan traveling serta suka (doakan) kamu:)

Selanjutnya

Tutup

Roman

Trisula: Kisah Cinta Pangeran Arthur dan Putri Duyung

15 April 2024   00:06 Diperbarui: 15 April 2024   00:11 293
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi putri duyung. (Sumber gambar: pexels.com/Leticia Azevedo)

Clarine pun menceritakan semuanya kepada Luxe bahwa Arthur terdampar di sebuah pulau dan tinggal hidup selama ini dengan Niela, adiknya di sebuah pulau.  

Di pulau tempat Niela dan Arthur berada, Raja Oceanus sudah bersiap untuk menyerang Arthur. Namun, niat Raja tersebut terhenti karena teriakan tangis dari sang Putri Niela.

Ketika ayahnya sudah mulai tenang, Putri Niela mengakui hubungannya dengan Arthur. 

Sang ayah tidak tega melihat tangis dari sang anak dan dia memberi kesempatan kepada mereka dengan memberi tantangan kepada Arthur untuk mengambil sebuah trisula di goa tempat tinggal Gurita raksasa.

Tanpa berfikir panjang, Arthur menyetujui dan berangkat untuk mengambil trisula di dalam goa gurita raksasa.

Sementara dari kejauhan, Clarine dan luxe kesal melihat kejadian itu dan mereka segera menyusun rencana untuk menggagalkan Arthur dengan menyiapkan perampok yang hebat dan sekumpulan ubur ubur beracun.

Mereka segera berangkat menyusul Arthur ke goa gurita raksasa itu.  

Dalam perjalanan, Arthur dihadang oleh para perampok dan Arthur berhasil mengalahkan mereka. Ketika Arthur hampir mendekati dasar laut tempat goa gurita raksasa berada.

Tiba-tiba sekumpulan ubur-ubur beracun menghampiri Arthur dan hampir membuat Arthur tersengat oleh tentakel beracunnya. Arthur lagi-lagi berhasil melewati rintangan tersebut.

Ketika sampai di goa tersebut, Mata Arthur tertuju kepada sinar-sinar yang ada diujung goa gurita raksasa itu, dan benar, itu adalah trisulanya.

Dengan sigap dan mengendap-endap secara diam-diam, Arthur berenang dan akhirnya mencapai trisula tersebut.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
Mohon tunggu...

Lihat Konten Roman Selengkapnya
Lihat Roman Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun