Keanehan pertama, P mengambil sumber yang tidak jelas siapa penulisnya dan latar belakangnya. Menelan "bulat-bulat" apa yang ditemui di dunia maya adalah kecerobohan yang fatal.
Keanehan kedua, tahun penerbitan jurnal ilmiah ini adalah 2010. Rentang waktu 14 tahun yang sangat lama! Sejauh saya ketahui, tiga tahun usia maksimal jurnal masih menjadi pertimbangan. Kalau 14 tahun usia jurnal, sudah kedaluwarsa dan mungkin tidak relevan dengan kondisi saat ini.
Saya mengabaikan saja jurnal dari P. Selain saya sibuk dengan pekerjaan, saya pikir ya buat apa terjemahkan informasi yang sudah 14 tahun berlalu? Informasi khususnya tentang kanker akan usang karena sudah 14 tahun berselang. Kalau bicara untuk mengobati, informasi tersebut sudah ketinggalan 'roket'.
Parahnya lagi, P mau L berobat secara alami lewat cara herbal. Selain air rebusan daun pepaya, disinyalir ada lagi upaya P supaya kanker dalam tubuh L musnah sampai ke akar-akarnya. Tentu saja, sekali lagi, secara herbal.
"P tidak setuju L berobat ke dokter. Dia ngeluh capek ngantar berobat. Antrenya panjang, katanya. Dia sudah gak kuat," koarnya.
"Padahal sudah ditanggung BPJS. Masih ngomel-ngomel. Udah gitu, pelitnya minta ampun! Dia..."
Celetukan I terus berlanjut dan saya hanya sebatas mendengarkan saja. P begini dan begitu. Sebagai kakak ipar, I tidak terlalu mengumbar kejelekan sikap P. Hanya yang aneh yang berhubungan dengan pengobatan kanker L. Sifat-sifat, kelakuan yang aneh dari P yang menjadi bahasan.
Bagi Anda
Ini akan menjadi masukan bagi siapa saja yang membaca tulisan receh saya ini, khususnya masukan buat P (kalau merasa) dan warga +62 dalam menghadapi penyakit kronis, entah itu dirinya sendiri, pasangan, maupun anggota keluarga lainnya.
Ada tiga masukan:
1. Lihat latar belakang dan kredibilitas sumber dari internet
Melimpah ruah berbagai informasi di internet mengubah cara warga +62 dalam mencari info atau pengetahuan yang mereka butuhkan.
Kalau di zaman doeloe, media cetak (buku, majalah, tabloid) dan media elektronik (radio, televisi) menjadi sumber informasi dan terbatas adanya; berbeda dengan zaman now yang seakan semuanya serba ada.