Sejak saat itu kehidupan Herman menjadi lebih baik. Ia bisa mendapatkan uang jasa dari keluarga pemilik kuburan dengan sepenuhnya tanpa harus dipotong oleh Bang Jarot. Pekerjaan Herman dalam menata kuburan memang bagus seperti pekerjaan seorang ahli pertamanan. Suatu waktu salah seorang anggota keluarga kaya pemilik kuburan di pemakaman tsb memberinya pekerjaan di rumahnya. Kehidupan Herman menjadi lebih baik karena majikannya itu juga memberinya kesempatan untuk bersekolah.
Sementara itu kehidupan Bang Jarotpun mengalami perubahan yang lebih baik. Ia menyadari kesalahannya selama ini yang sudah melakukan pemerasan terhadap Herman. Aneh bin ajaib sejak ia melepaskan kepengurusan kuburan tsb kepada Herman dan menyadari kesalahannya, ia tidak pernah lagi diganggu oleh mimpi yang menyeramkan seperti sebelumnya.
*TH16062015*
Â
Â
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI