Mohon tunggu...
Devita Wijayanti
Devita Wijayanti Mohon Tunggu... Mahasiswa - MAHASISWI UNIVERSITAS MERCU BUANA | PRODI S1 AKUNTANSI | NIM 43223010180

Mata Kuliah: Pendidikan Anti Korupsi dan Etik UMB. Dosen Pengampu: Prof. Dr. Apollo Daito, S.E., Ak., M.Si., CIFM., CIABV., CIABG Universitas Mercu Buana Meruya Prodi S1 Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Diskursus Gaya Kepemimpinan Aristoteles

24 Oktober 2024   20:31 Diperbarui: 24 Oktober 2024   20:47 306
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Modul PPT Dosen: Prof. Dr, Apollo, M.Si.Ak
Modul PPT Dosen: Prof. Dr, Apollo, M.Si.Ak

Modul PPT Dosen: Prof. Dr, Apollo, M.Si.Ak
Modul PPT Dosen: Prof. Dr, Apollo, M.Si.Ak

Modul PPT Dosen: Prof. Dr, Apollo, M.Si.Ak
Modul PPT Dosen: Prof. Dr, Apollo, M.Si.Ak

Modul PPT Dosen: Prof. Dr, Apollo, M.Si.Ak
Modul PPT Dosen: Prof. Dr, Apollo, M.Si.Ak

Modul PPT Dosen: Prof. Dr, Apollo, M.Si.Ak
Modul PPT Dosen: Prof. Dr, Apollo, M.Si.Ak

Kepemimpinan merupakan kemampuan seseorang untuk mempengaruhi, memotivasi, dan mengarahkan orang lain guna mencapai tujuan bersama dalam suatu organisasi. Pemimpin berperan untuk memandu, menuntun, membimbing, membangunkan motivasi kerja, mengemudikan organisasi, menjalin komunikasi yang baik, melakukan pengawasan secara teratur, dan mengarahkan bawahan kepada sasaran yang ingin dituju.

Kepemimpinan melibatkan berbagai strategi dan taktik yang digunakan untuk menginspirasi dan mengarahkan orang lain. Ini termasuk komunikasi efektif, empati, dan kemampuan membuat keputusan sulit dengan bijaksana. Pemimpin yang efektif fokus pada hasil akhir dan proses yang diambil untuk mencapainya.

Beberapa filsuf yang membahas kepemimpinan secara mendalam salah satunya adalah Aristoteles. Dalam karya-karyanya seperti "Politika" dan "Etika Nikomakhea," Aristoteles menekankan pentingnya keadilan, moralitas, dan pendidikan bagi seorang pemimpin. Ia berpendapat bahwa pemimpin harus memiliki karakter baik dan kemampuan untuk berpikir etis serta berkomunikasi dengan efektif.

Latar Belakang Biografi Aristoteles

Aristoteles adalah seorang filsuf Yunani kuno Ia adalah murid dari Plato dan kemudian menjadi guru dari Alexander the Great. Aristoteles adalah salah satu tokoh terpenting dalam sejarah filsafat Barat dan memainkan peran besar dalam pengembangan berbagai disiplin ilmu seperti logika, etika, politik, biologi, dan metafisika. Aristoteles tumbuh dan belajar di Stagira, sebuah kota kecil di pantai timur Laut Aegea. Ia memiliki minat yang besar dalam ilmu alam, dan terinspirasi oleh penemuannya di alam semesta. Ketika ia berusia tujuh belas tahun, ia pergi ke Athena untuk belajar di Sekolah Platonis, yang didirikan oleh Plato. Ia belajar dengan keras dan menunjukkan bakatnya sebagai seorang sarjana yang tajam. Setelah lulus dari sekolah, Aristoteles kembali ke Makedonia dan menjadi penasihat pribadi bagi Raja Muda Alexander. Ia mendampingi Alexander dalam banyak ekspedisi militer dan memberikan pengaruh besar pada pemikiran kebijakan dan strategi militer Alexander. Selama masa ini, Aristoteles mengumpulkan banyak informasi dan pengetahuan tentang budaya, tumbuhan, dan hewan yang ada di seluruh dunia. Setelah kematian Alexander, Aristoteles kembali ke Athena dan mendirikan sekolahnya sendiri yang ia namakan Lyceum. Sekolah ini menjadi terkenal dan menarik banyak murid dari berbagai latar belakang. Aristoteles menghabiskan banyak waktunya untuk mengajar dan menulis. Karya tulisannya yang terkenal termasuk "Organon" yang membahas tentang logika, "Politik" yang membahas tentang teori-teori politik, dan "Metafisika" yang membahas tentang hakikat realitas. Aristoteles tidak hanya menjadi pengajar yang terkenal, tetapi juga menjadi peneliti dan penyelidik yang gigih. Ia melakukan banyak eksperimen dan observasi pada hewan dan tumbuhan, dan menyumbangkan banyak pengetahuan baru ke dalam ilmu alam. Aristoteles berpendapat bahwa semua pengetahuan dapat diperoleh melalui observasi dan analisis, dan itulah yang menjadi dasar metodologi ilmiah modern. Aristoteles meninggal pada tahun 322 SM di Euboea, Yunani. Warisannya tidak hanya terbatas pada filsafat, tetapi juga meliputi bidang- bidang seperti logika, etika, politik, dan ilmu alam. Banyak ide-idenya yang tetap relevan bahkan hingga kini, dan ia dianggap sebagai salah satu pengaruh terbesar dalam sejarah pemikiran Barat.

Setelah kematian Plato pada tahun 347 SM, Aristoteles berangkat dari Athena dan menghabiskan rentang waktu 12 tahun perjalanan (Juwaini, 2023). Selama periode ini, ia mendirikan akademi yang berbasis di Assus dan menikah dengan Phytias yang segera meninggal dunia. Selanjutnya, dia mengikat ikatannya lagi dengan Herpyllis yang akhirnya memberinya seorang putra yang diberi nama Nicomacus untuk menghormati ayahnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
  10. 10
  11. 11
  12. 12
  13. 13
  14. 14
  15. 15
  16. 16
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun