Mohon tunggu...
Dedy Padang
Dedy Padang Mohon Tunggu... Petani - Orang Biasa

Sedang berjuang menjadikan kegiatan menulis sebagai sarana yang sangat baik untuk menenangkan diri dan tidak tertutup kemungkinan orang lain pula.

Selanjutnya

Tutup

Filsafat

Rencana Allah bagi Orang Kristen Bukan Yahudi (Ulasan Eksegetis atas Efesus 2:1-10)

9 Juli 2020   08:05 Diperbarui: 9 Juli 2020   08:00 1100
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Filsafat. Sumber ilustrasi: PEXELS/Wirestock

4.2 Gereja sebagai Tubuh Mistik Kristus

Teks ini juga berbicara tentang kesatuan jemaat Kristen di dalam Kristus. Baik orang Yahudi maupun Kafir dipanggil untuk hidup bersatu bersama dengan Kristus. Di dalam Kristus mereka itu satu. Mereka adalah satu komunitas jemaat beriman di mana Kristus sebagai kepala-Nya dan sekaligus sumber keselamatan bagi mereka. Setiap orang yang telah mati dalam dosa dan hidup kembali di dalam Kristus adalah anggota tubuh Kristus. Rahmat keselamatan ada pada mereka yang telah percaya kepada Kristus yang telah diutus Allah untuk manusia. Keselamatan ini melampaui batasan dari manusia sehingga setiap orang yang percaya pada-Nya beroleh keselamatan.

4.3 Parousia Mengandaikan Iman

Teks ini juga berbicara tentang kedatangan Kristus kedua kalinya. Tetapi kedatangan-Nya tidak ditentukan dalam waktu dekat. Hal ini menunjukkan bahwa tindakan penyelamatan adalah kasih karunia dari Allah yang datang melalui iman dan bukan sesuatu yang bisa didapat atas kekuatan sendiri. Diselamatkan mengandaikan adanya rahmat dan rahmat juga mengandaikan adanya iman. Maka pekerjaan baik tidak dengan sendirinya menyelamatkan sehingga tidak seorangpun dapat membanggakan diri mencapai keselamatan karena melalui usaha sendiri.

5. Refleksi Pribadi

Teks ini mengajak penulis untuk merenungkan rahmat panggilan Allah dalam diri penulis. Sebagai seorang yang terpanggil, penulis menyadari bahwa panggilan itu datangnya dari Allah, itu adalah inisiatif Allah. Tugas penulis adalah percaya pada panggilan tersebut.

Percaya bukan dimengerti sebagai tindakan tanpa usaha. Percaya juga harus diwujudkan dalam tindakan. Itu berarti penulipun harus melakukan apa yang menjadi tugas dari Allah. Sejak Allah memanggil, Dia telah mempersiapkan pekerjaan baik yang harus penulis lakukan. Itu menjadi syarat yang harus dipenuhi oleh sehingga dapat mengharapkan keselamatan yang telah menjadi rencana Allah bagi semua orang.

Penulis percaya bahwa kasih karunia Allah senantiasa memperbaharui diri penulis dalam menjalani panggilan suci ini. Allah tidak akan membiarkan penulis berjalan sendiri dalam menjalankan perbuatan baik yang telah dipercayakan-Nya untuk dilakukan oleh penulis. Penulis hanya perlu untuk selalu bersandar pada kasih karunia-Nya yang besar itu sehingga mampu untuk menunaikan tugas-Nya di dunia ini.

6. Penutup

Surat Efesus 2:1-10 ini memuat rahasia penyelamatan Allah bagi setiap orang yang percaya kepada-Nya. Iman adalah syarat utama untuk memperoleh keselamatan tersebut. Setiap orang akan diselamatkan bukan karena melakukan hukum Taurat melainkan percaya pada-Nya. Itu terjadi karena keselamatan hanya datang dari Allah. Rahmat keselamatan Allah itu telah datang melalui Diri Yesus Kristus. Di dalam Kristus tidak ada orang Yahudi dan tidak ada orang Kafir. 

Semua orang satu di dalam Kristus dan Kristus adalah kepada dari kesatuan tersebut. Melalui Kristus, Allah telah mematikan kita dalam dosa untuk dihidupkan kembali kepada kehidupan yang baru. Inilah rencana Allah yang menjadi bukti betapa kasih karunia Allah itu besar dan tidak terbatas pada kelompok jemaat tertentu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Filsafat Selengkapnya
Lihat Filsafat Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun