Bandingkan kalimat ini:
7.a. Mira sedang membaca buku cerita fiksi.
7.b. Mira sedang membaca.
8.a. Mira menganut agama Islam.
8.b. Mira menganut.
Kalimat 7.b. mengandung verba transitif-taktransitif membaca secara semantis lengkap. Namun, kalimat 8.b yang mengandung verba transitif menganut tidak gramatikal jika tanpa objek.
Begitu pula untuk subkelas verba semitransitif. Sebagian dari verba semitransitif itu secara semantis tidak mengharuskan adanya pelengkap.
Bandingkan kalimat 9a dan 9.b. dengan verba berisi yang transitif-taktransitif dan kalimat 10.a. dan 10.b. dengan verba semitransitif.
9.a. Botol itu berisi tuak.
9.b. Botol itu berisi.
10.a. Hansip itu bersenjatakan pentungan.