Mohon tunggu...
Anindya Citra
Anindya Citra Mohon Tunggu... Lainnya - Cuma Rakyat Biasa

Hanya seseorang yang senang membaca dan menulis, dan (kadang-kadang) berkhayal.

Selanjutnya

Tutup

Cerbung

Summer Vibes Episode 9. Pertemuan Ketiga

31 Mei 2024   22:32 Diperbarui: 31 Mei 2024   23:07 165
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mereka masih saling memandang tak percaya. Terlebih Will. Baru beberapa menit yang lalu dia membatin akan menjadikan ini bahan pertaruhan bagi dirinya sendiri. Dan sekarang suara hatinya didengar Tuhan. Dia masih sangat tidak percaya sampai akhirnya dengan kikuk, Will mendahului menyapa.

"Hai..."

"Hai..." Balas Freya juga.

"Bagaimana keadaanmu? Nggak ada yang terluka? Barang-barangmu semua aman?" Tanya Will.

Freya sangat malu sekali dan tiba-tiba dia jadi panik.

"Aku minta maaf sekali, aku tadi tersandung sesuatu. Aku sudah menabrakmu dua kali dan ini sangat gak sopan. Aku benar-benar minta maaf." Dia mengatupkan tangannya. Will tertawa.

"Kenapa kamu minta maaf terus? It's okay. Aku tadi juga nggak lihat jalan." Kata Will serius sambil tersenyum.

Cewek di depannya itu menundukkan wajahnya. Will agak geli memikirkan ini. Di saat cewek di depannya benar-benar menyesal merasa tindakannya salah, Will justru bersyukur bisa dipertemukan kembali dengan dia.

"Tapi ini adalah kedua kalinya dan aku sangat ceroboh sekali." Kata Freya lagi.

"Sudahlah, nggak apa-apa. Mungkin Tuhan memang mempertemukan kita di sini dalam keadaan seperti ini. Oh sangat menarik sekali ya, kita bertabrakan dua kali di tempat yang sama, kayak di film-film saja."

Will benar-benar masih tidak bisa mempercayai hal ini. Freya juga sepertinya baru menyadari akan hal ini dan dia juga lebih santai dan tersenyum.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerbung Selengkapnya
Lihat Cerbung Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun