Ketiga dimensi cinta ini saling terkait dan dapat saling memperkuat satu sama lain. Hubungan yang ideal adalah yang memiliki keseimbangan antara ketiga dimensi tersebut.
1. Liking LoveÂ
Liking Love merupakan jenis cinta yang hanya melibatkan unsur intimitas tanpa adanya gairah atau komitmen. Hubungan ini sering kali mengalami kejenuhan, mirip dengan hubungan pertemanan. Individu dalam jenis cinta ini merasa dekat, terikat, dan nyaman dengan orang lain, tetapi tanpa adanya gairah atau komitmen untuk menjaga hubungan tersebut dalam jangka panjang.
2. Infatuated LoveÂ
Infatuated Love adalah jenis cinta yang hanya melibatkan elemen gairah tanpa adanya komitmen atau intimitas. Cinta ini sering terjadi pada pandangan pertama atau ketertarikan fisik yang cenderung mudah hilang. Infatuated Love dapat muncul dengan cepat dan menghilang dengan cepat pula.
3. Empty LoveÂ
Empty Love terjadi ketika hanya terdapat komitmen tanpa adanya gairah atau intimitas dalam hubungan. Biasanya ditemukan pada pasangan yang sudah menikah dalam waktu yang lama dan hubungan tersebut telah mencapai tingkat kejenuhan.
4. Romantic LoveÂ
Romantic Love melibatkan keintiman dan gairah yang kuat tanpa adanya komitmen. Ini umumnya terjadi pada individu yang sedang berpacaran, di mana pasangan tidak hanya tertarik secara fisik tetapi juga terdapat keterikatan emosional di antara keduanya, meskipun belum mencapai tingkat komitmen.
5. Companionate LoveÂ
Companionate Love terjadi ketika terdapat intimitas dan komitmen tanpa adanya gairah. Contohnya adalah hubungan persahabatan jangka panjang atau pernikahan yang ketertarikan fisiknya sudah pudar, namun masih terdapat komitmen untuk menjaga hubungan tersebut.