Jenis-Jenis Analisis
Terdapat beberapa jenis analisis diantaranya:
1. Analisis logika
Analisis logika merupakan jenis analisis yang memiliki rancangan dengan menjalankan pemecahan sesuatu kepada bagian-bagian tertentu yang berisi keseluruhan atas dasar prinsip tertentu. Kondisi tersebut memiliki tujuan guna menjelaskan kelompok yang terbentuk sehingga mudah dibedakan.
Analisis ini terbagai menjadi 2 bagian yaitu:
Analisis universal, yaitu analisis dari terumum menuju terkhusus yang merupakan bagian penyusunnya.
Analisis dikotomi (analisis logika penyisihan jalan tengah), yaitu analisis berdasarkan dua kelompok yang saling terpisah antara term positif dan term negative.
2. Analisis Realis
Analisis Realis merupakan analisis yang memiliki rancangan urutan benda berdasarkan sifat perwujudan bendanya. Analisis ini terbagi menjadi 2 bagian yaitu:
Analisis esensial (analisis berdasarkan unsur dasar penyusunannya)
Analisis aksidential (analisis menurut sifat-sifat dalam perwujudannya).