Mohon tunggu...
Akhlis Purnomo
Akhlis Purnomo Mohon Tunggu... Penulis - Copywriter, editor, guru yoga

Suka kata-kata lebih dari angka, kecuali yang di saldo saya. Twitter: @akhliswrites

Selanjutnya

Tutup

Analisis Pilihan

Bukan Prabowo, Ini Sosok Terpopuler di Internet dalam Pilpres 2024 versi Google dan SEMRush

2 Januari 2024   17:18 Diperbarui: 2 Januari 2024   17:18 240
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Foto: Tangkapan layar semrush.com)


KITA semua sepakat bahwa Internet saat ini sudah memiliki pengaruh yang amat besar dalam kehidupan nyata manusia, termasuk dalam ranah politik.

Apa yang populer di Internet bisa jadi juga populer di dunia nyata. Dan inilah yang sudah kita saksikan dalam kehidupan.

Kali ini saya ingin membahas hasil survei Indikator Politik yang dirilis Kompas pada tanggal 12 Desember 2023 lalu (sumber: kompas.com) yang menyatakan bahwa elektabilitas Prabowo-Gibran 46,7%. Disusul dengan Ganjar-Mahfud 24,5% dan Anies-Muhaimin 21%.

Mahfud MD Terpopuler di Google

Meskipun memang sekarang transparansi lembaga survei sudah diperbaiki dan siapa saja bisa melihat kepemilikannya di daftar ini (sumber: Kompas.com), saya masih ingin mencoba melakukan riset kecil-kecilan saya sendiri dengan alat (tools) yang familiar bagi saya dan biasa saya gunakan: Google dan SEMRush. Dan keduanya juga saya bisa pastikan lebih netral dari intervensi politik (semoga saja).

Iseng-iseng seminggu lalu (23 Desember 2023) saya ketikkan nama lengkap masing-masing capres dan cawapres di Google.com lalu saya catat setiap angka yang ditunjukkan di tab "All" (semua) di halaman pencarian.

Angka tersebut menunjukkan jumlah konten yang berhasil dijaring di seluruh penjuru Internet baik yang berwujud artikel, foto, video, dan peta yang memuat nama capres dan cawapres.

Hasilnya adalah sebagai berikut:
Peringkat 1: Mahfud MD dengan hasil pencarian 56 juta
Peringkat 2: Ganjar Pranowo 42,5 juta
Peringkat 3: Anies Baswedan 33,4 juta
Peringkat 4: Prabowo Subianto 22,6 juta
Peringkat 5: Gibran Rakabuming Raka 21,3 juta
Peringkat 6: Muhaimin Iskandar 20,2 juta

Hasil ini lain dari hasil survei Indikator Politik yang dikutip Kompas.

Kemudian hari ini (2 Januari 2023) saya cek kembali dan hasilnya masih menujukkan kepopuleran Mahfud MD meski ada perubahan sedikit di peringkat 2 dan 3.

Peringkat 1: Mahfud MD 90,4 juta
Peringkat 2: Anies Baswedan 30,3 juta
Peringkat 3: Ganjar Pranowo 24,7 juta
Peringkat 4: Prabowo Subianto 17 juta
Peringkat 5: Gibran Rakabuming Raka 11,1 juta
Peringkat 6: Muhaimin Iskandar 7,76 juta

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Analisis Selengkapnya
Lihat Analisis Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun