Mohon tunggu...
wety yuningsih
wety yuningsih Mohon Tunggu... Guru - Guru Biologi SMAN 1 Cililin suka berbagi, Guru Youtuber, Guru Blogger ....

Guru Youtuber, Guru Blogger

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Praktik Baik: Coaching dengan Model TIRTA

26 Maret 2022   22:30 Diperbarui: 26 Maret 2022   22:38 56781
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

                   Bu Tatat

Seorang guru sangat memahami jika Rina, salah satu muridnya berbakat dalam berpidato dalam Bahasa Inggris. Ia mendorong Rina untuk mengikuti perlombaan pidato dalam Bahasa Inggris tingkat kabupaten. Namun, nampaknya Rina masih belum percaya diri. Bagaimanakah cara Anda dalam menanggapi hal ini?

Tujuan Umum (Tahap awal dimana kedua pihak coach dan coachee menyepakati tujuan pembicaraan yang akan berlangsung. Idealnya tujuan ini datang dari coachee)

Guru : baiklah Rina, mohon maaf bapak mengganggu waktu kamu, begini Rina, bapak dengar Rina ditunjuk untuk mengikuti lomba pidato Bahasa Inggris tingkat Kabupaten, tetapi bapak lihat Rina kurang begitu semangat untuk mengikutinya, kira-kira apa penyebabnya?

Rina : iya pak, saya memang ditunjuk mengikuti lomba pidato Bahasa Inggris tingkat kabupaten, tapi saya merasa kurang percaya diri pak.

Identifikasi (Coach melakukan penggalian dan pemetaan situasi yang sedang dibicarakan, dan menghubungkan dengan fakta-fakta yang ada pada saat sesi)

Guru : o begitu, Rina masih belum percaya diri, coba jelaskan mengapa Rina kurang percaya diri untuk mengikuti lomba pidato Bahasa Inggris tingkat kabupaten

Rina : iya pak, karena saya merasa kurang pantas untuk bisa mewakili sekolah, karena... dulu saya pernah mengikuti perlombaan sejenis tetapi gagal, jadi saya malu kalau sampai saya gagal kedua kalinya.

Guru: sekarang bapak paham bagaimana perasaan Rina saat ditunjuk untuk mewakili sekolah dalam lomba pidato Bahasa Inggris. Kami menunjuk Rina karena Rina mempunyai potensi bagus dalam berbahasa Inggris. Menurut Rina apa saja kemampuan kamu dalam pelajaran Bahasa Inggris?

Rina: saya paling suka menghafal lagu berbahasa Inggris, saya juga suka menonton film berbahasa inggris,saya mampu berkomunikasi aktif menggunakan bahasa Inggris dan saya mampu menyampaikan informasi dengan baik dalam Bahasa Inggris.

Rencana Aksi (Pengembangan ide atau alternatif solusi untuk rencana yang akan dibuat)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
  10. 10
  11. 11
  12. 12
  13. 13
  14. 14
  15. 15
  16. 16
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun