Coachee : Saya menggunakan sumber belajar dari internet, seperti video pembelajaran di You Tube, artikel ilmiah di internet.
Coach: Menurut ibu apakah menggunakan buku teks dapat menghambat eksplorasi murid?
Coachee: Â Mmmm... kalo saya pikir-pikir kembali, penggunaan buku teks tidak akan menghambat eksplorasi murid, bahkan bisa jadi memperkaya referensi murid dalam mengeksplor materi pembelajaran.
Coach : ya.. saya setuju dengan ibu.. semua bisa kita jadikan sumber belajar, semakin banyak yang kita gunakan semakin baik.
Rencana Aksi (Pengembangan ide atau alternatif solusi untuk rencana yang akan dibuat)
Coach :Â Jadi sekarang apa rencana ibu untuk untuk menyelesaikan masalah ini?
Coachee : yang pertama saya akan menghadap Kepala sekolah, untuk menyampaikan permohonan maaf karena saya telah membuat kecewa bapak pengawas, kalua memang memungkinkan saya ingin bertemu langsung dengan bapak Pengawas, supaya masalah ini bisa selesai dan tidak menimbulkan salah paham yang berkepanjangan.
Coach : Apa yang akan ibu sampaikan kepada Bapak Pengawas?
Coachee : saya akan mengatakan bahwa saya akan mengajar menggunakan banyak sumber belajar diantaranya buku teks, internet, video pembelajaran dengan tujuan supaya murid-murid dapat mengeksplorasi materi dengan merdeka.
Coach : bagus sekali rencana ibu, mudah-mudahan berhasil..
TAnggungjawab (Membuat komitmen atas hasil yang dicapai dan untuk langkah selanjutnya)