Jika mentok, mau tidak mau harus dilakukan opsi pamungkas:
Voting!
Suara terbanyak yang dipilih.
Yuppiii... Ini wujud demokrasi bernegara dalam versi mikro.
* Â Â Â * Â Â Â *
SEBAGAI ketua yang honornya lebih besar selembar, tentu saya tidak bisa nyantai. Alias, harus ikut kerja bersama anggota lain.
Apa pun itu. Misalnya, saat keliling untuk memberikan surat undangan ke tiga RT pada lokasi berbeda.
Saya wajib ikut. Kendati, harus mengorbankan rutinitas sebagai ojek online (ojol).
Ya, saya empat hari harus libur ngojol. Pusing juga sih, ga ada pemasukan.
Sebab, ojol merupakan mata pencaharian satu-satunya. Namun, tetap semangat mengingat setelah Pemilu 2024 selesai, honor cair.
Mata pun langsung ijo melihat duit. Tuing... Tuing... Tuing...