E. Periodesasi Tarikh Tasyri'
Periodesasi tarikh tasyri' dibagi menjadi enam masa proses pertumbuhan dan perkembangan serta masa kemunduran tarikh tasyri' :
- Masa kenabian Rasulullah Saw atau masa pertumbuhan dan pembentukan syari'at islam yang berlaku sejak diutusnya Nabi Saw sampai beliau wafat. Periode ini disebut Asrut Tasyri' atau masa turunnya syari'at.
- Masa era khulafaurasyidin dari masa Abu Bakar sampai Ali Bin Abi Thalib.
- Masa era tabi'in sahabat dari turunnya kekhalifahan Ali Bin Abi Thalib ke tangan Mu'awiyah sampai awal abad kedua hijriah
- Masa keemasan (Golden Age) yang di tandai dengan pembukuan atau tadwin yang berlangsung selama kurang lebih 250 tahun yakni sekitaran tahun 189 H/720 M sampai 430 H/ 961 M.
- Masa Taqlid atau masa kebekuan dan kejumudan, yang berlangsung sekitar abad ke 10 M sampai abad ke 19 M
- .Masa kebangkitan dimulai  pada abad ke 19 M.
F. Urgensitasi Tarikh Tasyri'
Urgensitasi Tarikh Tasyri' atau kegunaan mempelajari tarikh tasyri' sebagai berikut:
- Memberikan pemahaman terhadap sejarah hukum islam.
- Menghindari kesalahfahaman makna dan arti Al-Qur'an dan hadits
- Memahami metode pemikiran para ulama dalam menentukan sebuah ijtihad.
- Menghargai perbedaan pendapat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!