12. Bersih Dam Bagong (Trenggalek)
Bersih Dam Bagong adalah tradisi kearifan lokal yang dilakukan oleh warga Trenggalek, Jawa Timur. Tradisi ini merupakan bagian dari Nyadran, yang dilakukan setiap tahunnya pada bulan selo dalam kalender masyarakat setempat.
Tradisi Bersih Dam Bagong memiliki beberapa tujuan, di antaranya mengenang jasa Ki Ageng Menak Sopal yang membangun Dam Bagong sebagai pusat irigasi persawahan, bersyukur atas hasil panen para petani, tolak bala, ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT, dan lain sebagainya.
Dalam tradisi Bersih Dam Bagong, dilakukan berbagai prosesi, diantaranya kirab kerbau bule dari Makam Nyi Roro Krandon.
13. Kupatan Durenan (Trenggalek)
Kupatan Durenan adalah tradisi perayaan lebaran ketupat yang dilakukan oleh masyarakat Desa Durenan, Kecamatan Durenan, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur.
Tradisi ini biasanya dilaksanakan pada hari kedelapan setelah Idul Fitri, setelah enam hari menjalankan puasa sunnah di bulan Syawal. Tradisi Kupatan Durenan dipercaya telah diperkenalkan oleh Mbah Mesir atau Kyai Abdul Masir.
Awalnya, tradisi ini hanya digelar di lingkungan Pondok Pesantren Babul Ulum, namun seiring waktu semakin menyebar dan diikuti oleh masyarakat.
Itulah beberapa karya budaya di Jatim yang telah ditetapkan sebagai Warisan Budaya Tak Benda. Semoga dapat menambah pengetahuan dan semangat untuk melestarikan budaya lokal agar tidak punah. (*)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H