Lahan parkir itu juga sebagai peluang untuk pendapatan daerah. Kendaraan wisatawan aman, daerah pun mendapatkan dana pemasukan.
3. Pembatasan Kendaraan Pribadi
Dengan adanya shuttle dan kereta wisata, kebijakan seperti sistem kuota kendaraan atau park and ride di luar kawasan wisata dapat membantu mengurangi beban lalu lintas. Macet pun bisa diurai.
4. Edukasi Wisatawan dengan Ramah
Penting bagi Pemda untuk mengedukasi wisatawan secara ramah agar lebih tertib berlalu lintas dan mempertimbangkan dampak lingkungan dari perjalanan mereka. Edukasi bisa diberlakukan dengan membuat brosur dan dibagikan secara gratis bersamaan dengan pembayaran karcis parkir.
Selain itu edukasi penetapan sanksi bagi pelanggar lalin juga bisa diberikan. Perlu pula pamplet sanksi dipajang di sepanjang jalan. Dengan demikian pelanggar bisa ditindak dan didenda. Denda juga tentu menjadi pendapatan buat daerah.
Ini Tips Liburan Tanpa Stres Karena Macet
Agar liburan kita tetap menyenangkan tanpa harus menghadapi macet, ada beberapa tips berikut yang bisa dijadikan solusi:
1. Pilih Waktu Perjalanan yang Tepat
Hindari waktu puncak macet bila ingin liburan. Berangkat lebih pagi atau malam hari dapat membantu menghindari kemacetan. Selain itu bisa juga menginap di daerah destinasi agar bisa berangkat lebih pagi.Â
Suami saya biasa lebih suka Subuh di jalan bila melakukan perjalanan jauh. Kadang beliau mengajak jalan malam siap shalat Isya. Memang, kami tak pernah menemui macet di jalan.