Mohon tunggu...
Prajna Dewi
Prajna Dewi Mohon Tunggu... Guru - Seorang guru yang terus berjuang untuk menjadi pendidik

Humaniora, parenting, edukasi.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

Hadiah Terindah untuk Guru adalah Ketika Kompetensinya Dihargai

8 Juli 2022   05:30 Diperbarui: 8 Juli 2022   16:19 1471
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Guru dengan kompetensi profesional tidak perlu dipertanyakan lagi kemampuannya dalam menjalankan tugas sebagai pengajar sekaligus pendidik. Ilmu yang disampaikan dijamin sahih dan berguna sebagai bekal bagi murid-muridnya. 

Kompetensi ini menunjukkan kemampuan guru menguasai bidang ilmu yang diampunya. Guru profesional juga akan selalu meningkatkan ilmunya karena untuk murid haruslah yang terbaik.

4. Kompetensi Sosial

Yang berarti guru mampu berkomunikasi, menjalin interaksi positif baik dengan sekitar, seperti murid, rekan kerja, atasan, orang tua murid, dan semua pihak yang berhubungan dengan sekolah.

Guru mampu menjalankan komunikasi yang efektif dan tetap meletakkan dirinya pada jalur yang sesuai dengan tata nilai yang ada di lingkungan dan masyarakat. 

Kerja sama yang baik dengan semua pihak, jauh dari konflik, suasana harmonis adalah  hasil dari kompetensi sosial guru.

Nah, untuk guru dengan kriteria di atas, hadiah terindah apa yang pantas untuk diberikan?

1. Kesempatan belajar

Ada sekolah yang memberikan gurunya kesempatan belajar, bukan hanya sebatas pelatihan, namun bahkan sampai mengikuti pendidikan formal ke jenjang yang lebih tinggi. Ini adalah hadiah indah untuk guru. 

Pernah dengar istilah “Garbage in. garbage out”? Dalam dunia pemrograman, selalu ditekankan untuk memasukkan data yang baik dan benar sehingga validitas hasil terjamin. Rasanya bukan hanya dalam dunia pemrograman, dalam bidang produksi barang maupun jasa, tentunya hukum ini berlaku.

Guru yang berkompeten, perlu diberi kesempatan untuk mengasah diri menjadi makin cemerlang dengan kesempatan belajar. Semakin baik ilmu yang masuk dan diterima seorang guru, semakin mumpuni pengajarannya.

2. Kesempatan untuk mendapatkan posisi yang baik

Jika guru sudah memiliki kompetensi, juga memiliki jenjang pendidikan yang baik, maka berikanlah kesempatan pada guru tersebut untuk menapaki jenjang karir yang lebih tinggi. 

Posisi yang lebih tinggi, artinya mempunya penghasilan dan tunjangan yang lebih baik. Ini adalah hadiah yang sangat indah untuk guru.

Terkadang lembaga pendidikan, terutama swasta yang dikelola dengan prinsip kekeluargaan, ada yang memberikan kesempatan hanya kepada orang dekat untuk menduduki posisi tinggi di institusinya. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun