Mohon tunggu...
Parlin Pakpahan
Parlin Pakpahan Mohon Tunggu... Lainnya - Saya seorang pensiunan pemerintah yang masih aktif membaca dan menulis.

Keluarga saya tidak besar. Saya dan isteri dengan 4 orang anak yi 3 perempuan dan 1 lelaki. Kami terpencar di 2 kota yi Malang, Jawa timur dan Jakarta.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Menempatkan Nahum Situmorang dalam Kepariwisataan Danau Toba Sekarang

24 Mei 2022   17:28 Diperbarui: 24 Mei 2022   21:23 1747
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Nahum Situmorang (tengah, pegang cello) bersama musisi pada zamannya. Foto : sibatakjalanjalan.com

Kariernya sebagai penyanyi dimulai sejak masih duduk di bangku sekolah dasar. Pendidikannya yang terakhir adalah sekolah guru Kweekschool di Lembang, Bandung, lulusan tahun 1928. Nahum turut dalam barisan Perintis Kemerdekaan sebagai anggota Kongres Pemuda pada tahun 1928 dan mengikuti sayembara untuk menciptakan lagu kebangsaan. Sayembara ini dimenangkan oleh WR Supratman, sementara Nahum mendapatkan tempat kedua.

Nahum mulai bekerja pada tahun 1929 pada sekolah partikelir Bataksche Studiefonds di Sibolga hingga tahun 1932. Tahun 1932 pindah ke Tarutung untuk bergabung dengan abangnya Guru Sophar Situmorang dan mendirikan HIS-Partikelir Instituut Voor Westers Lager Onderwijs yang berlangsung hingga kedatangan Jepang pada tahun 1942.

Sejak remaja belia, Nahum sudah mencipta lagu dan masa paling produktif baginya dalam mencipta lagu adalah dekade 1950-1960-an s/d 1966, sebelum mulai sakit-sakitan tahun 1967 dan meninggal pada pada Oktober 1969.

Makam Nahum Situmorang di TPU Gajah Mada, Medan. Foto : sibatakjalanjalan.com
Makam Nahum Situmorang di TPU Gajah Mada, Medan. Foto : sibatakjalanjalan.com

Meski musiknya beraneka ragam dan tak seluruhnya bernuansa etnik Batak dan bahkan banyak yang mengadopsi aliran musik Barat macam waltz, bossa, folk, jazz, rumba, bagaimanapun lagu-lagu gubahannya begitu subtil dan melodius. Lirik-liriknya sangat berkelas karena menggunakan kosa kata Batak klasik bercitarasa tinggi, kaya metafora, dan karena cukup baik menguasai filosofi dan nilai-nilai budaya masyarakat Batak, 

Nahum mampu menyisipkan nasehat dan harapan tanpa terkesan mendikte habis.

Ia sangat romantik tapi tidak terjebak dalam fanatisme daerah, ia juga seorang yang melankolis namun menghindari kecengengan katakanlah bila jiwanya resah dengan cinta. Ia melantunkan kegetiran hidup dengan tak meratap-ratap yang akhirnya malah memercikkan rasa muak, sebagaimana kecenderungan lagu-lagu pop Batak sekarang ini. 

Ia jujur meluapkan luka hati akibat cinta terlarang namun tak terjebak menjadi psikopat karena cinta. Banyak alternatif dalam hidup ini. Terlihat betapa visi Nahum jauh melampaui visi manusia pada zamannya.

Pasca pendudukan Jepang, ia berkelana dari satu kota ke kota lain sebagai pedagang permata sembari mencipta lagu-lagu bertema perjuangan dan lagu-lagu pop Batak pada umumnya. 

Dalam kesempatan inilah ia memasuki dunia Batak dengan berbagai puak yang menghuni Sidempuan, Sipirok, Sibolga, Tarutung, Siborongborong, Dolok Sanggul, Sidikalang, Balige, Parapat, Pematang Siantar, Berastagi dan Kabanjahe. 

Dalam hidup nomadik bak gipsy ini justeru bermunculan karyaciptanya yang luarbiasa itu, khususnya dari sudut sosio-antropologi Batak.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun