Mohon tunggu...
Nur Laila Sofiatun
Nur Laila Sofiatun Mohon Tunggu... Guru - Guru dan Penulis

Perempuan yang ingin bermanfaat bagi keluarga, agama, bangsa dan negara

Selanjutnya

Tutup

Horor Pilihan

Harimau Jadi-jadian yang Menyeramkan

2 Desember 2023   05:09 Diperbarui: 7 Desember 2023   10:04 875
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi harimau jadi-jadian bermata merah (sumber: lindaschneider6.blogspot.com)

Usut punya usut ilmu kanuragan yang dimaksud ternyata adalah ilmu yang bisa mengubah wujud manusianya menjadi seekor harimau, atau biasanya orang-orang menyebut dengan istilah harimau jadi-jadian.

Selama beberapa hari pemuda tersebut terus sibuk belajar dengan sang dukun. Pagi, siang dan malam ia terus belajar bahkan jarang terlihat keluar dari rumah sang dukun. Hingga suatu malam, kejadian yang masih teringat dengan jelas dalam ingatan itu terjadi.

Selepas waktu isya ketika aku sedang berkumpul bersama dengan kakak dan sepupu di rumah Bulik (tante) terdengar suara yang menggemparkan. Samar-samar terdengar seperti suara rauman bak suara harimau dan beberapa orang yang menjerit dan berteriak. Kami pun segera keluar karena penasaran dengan suara yang tedengar.

Dengan sedikit mengendap-ngendap kami berlari menuju tembok rumahku untuk mengintip sumber suara. Di situ terlihat beberapa orang tua yang sedang bercakap-cakap dengan panik. Terdengar istri sang dukun berkata dengan penuh kekhawatiran.

"Kepriwe kiye, malah bocahe wis mlayu. Padahal urung diwarai carane mbalik dadi wong maneh. Mengko angger ilang ora balik maning kepriwe?"

("Bagaimana ini, anaknya sudah lari. Padahal belum diajari caranya kembali menjadi manusia. Nanti kalau hilang dan tidak bisa kembali lagi, gimana?")

"Anu kepriwe Yu?"

("Kenapa, Yu?". Yu adalah panggilan untuk perempuan yang lebih tua dibandingkan dengan orang yang sedang berbicara)

"Mau bocahe lagi jajal malih macan"

("Tadi anaknya sedang mencoba berubah menjadi harimau.")

Dari percakapan yang kami dengar tersebut seketika rasa penasaran dan ketakutan bercampur di dada kami yang sedang bersembunyi di balik tembok. Kami sangat penasaran dengan rupa harimau dari pemuda Sumatera yang telah lama kami lihat. Pun demikian kami juga takut jikalau harimau jadi-jadian tersebut akan menyerang kami.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Horor Selengkapnya
Lihat Horor Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun