Kedua, karena cepat. Tidak terbayangkan jika saya menggunakan kendaraan pribadi, entah berapa waktu yang terbuang? Belum lagi jika kondisi jalanan dalam keadaan macet. Berbanding terbalik jika menggunakan Commuter Line yang dioperasikan KAI Commuter, waktu yang ditempuh jauh lebih cepat. Tidak memakan waktu lama untuk jarak cukup jauh sekalipun.
Ketiga, tentu saja karena aman. Terlebih jika harus pulang malam. Saya sering pulang agak malam, baik dari Stasiun Jakarta Kota, maupun dari Stasiun Bogor. Bahkan pernah sampai rumah sudah berganti hari. Selama saya menjadi pengguna setia Commuter Line, belum pernah sekalipun mengalami tindak kejahatan.Â
Pernah sih, tapi itu dulu banget waktu masih zamannya kereta ekonomi yang kalau dalam keadaan padat mirip ikan pepes, tas robek bekas disilet, tapi syukurlah hanya robek saja. Pelakunya tidak berhasil menggondol barang di dalam tas karena mungkin penumpang yang begitu padat.
Ketika bepergian membawa anak-anak juga aman. Petugas begitu perhatian sehingga anak-anak bisa mendapat duduk. Itu dulu, ketika anak-anak masih usia 6 tahun ke bawah. Sekarang sih anak-anak sudah beranjak remaja.
Keempat, nyaman. Bagaimana tidak nyaman karena bebas dari gangguan seperti pedagang asongan atau pengamen. Kebersihan juga terjaga. Beberapa kali saya melihat petugas kebersihan tengah membersihkan lantai kereta. Belum lagi alat pendingin yang menyejukkan. Pokoknya, tidak seperti dulu!
Kenyamanan bertambah dengan adanya gerbong khusus perempuan. KAI Commuter menyediakan dua gerbong khusus perempuan, yaitu di gerbong depan dan gerbong belakang.
KAI Commuter juga menyediakan bangku prioritas, yang diperuntukkan wanita hamil, ibu membawa anak, lansia, dan penyintas disabilitas. Ini adalah bentuk perhatian dari KAI Commuter agar penumpang merasa nyaman.
Maka nikmat Tuhan mana lagi yang kamu dustakan?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H