Mohon tunggu...
Naila NafisatunMualamah
Naila NafisatunMualamah Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Prodi Pendidikan Matematika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Islam Sultan Agung

Man Jadda Wa Jada Barang siapa yang bersungguh-sungguh maka ia akan berhasil

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Tema Utama P5 Kurikulum Merdeka: Menumbuhkan Jiwa Kewirausahaan Sejak Dini

20 Juli 2023   22:23 Diperbarui: 21 Juli 2023   10:24 5186
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
By: Naila Nafisatun

Pemerintah telah menetapkan tema-tema utama yang dirumuskan menjadi topik oleh satuan pendidikan yang disesuaikan dengan konteks wilayah serta karakteristik peserta didik. Tema-tema utama Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila atau sering disebut dengan Tema Utama P5. Terdapat 8 Tema Utama P5 sebagai berikut:

1. Gaya Hidup Berkelanjutan

Peserta didik dapat memahami dampak aktivitas manusia baik jangka pendek maupun jangka panjang terhadap keberlangsungan hidup manusia di lingkungan sekitar. Peserta didik diharapkan mampu membangun kesadaran untuk bersikap dan berperilaku ramah lingkungan, mempelajari potensi krisis keberlangsungan yang terjadi di lingkungan sekitarnya, mengembangkan kesiapan untuk menghadapi dan memitigasinya.

2. Kearifan Lokal

Peserta didik melalui eksplorasi budaya dan kearifan lokal masyarakat atau daerah dapat membangun rasa ingin tau dan kemampuan inkuiri. Pada tema ini, peserta didik dapat mempelajari bagaimana dan mengapa masyarakat lokal atau daerah berkembang seperti konsep serta nilai-nilai dibalik kesenian dan tradisi lokal. tema ini diharapkan peserta didik dapat merefleksikan nilai-nilai yang bisa diambil dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

3. Bhineka Tunggal Ika


Peserta didik mengenal budaya perdamaian anti kekerasan, belajar membangun penuh hormat tentang keberagaman serta nilai-nilai ajaran yang dianutnya. Selain itu peserta didik dapat mempelajari perspektif berbagai agama dan kepercayaan secara kritis dan reflektif dalam menelaah berbagai pengaruh negatif serta dampaknya terhadap timbulnya konflik dan kekerasan.

4. Bangunlah Jiwa dan Raga

Pada tema ini peserta didik membangun kesadaran dan keterampilan memelihara kesehatan fisik dan mental untuk dirinya maupun orang di sekitarnya. Peserta didik menelaah masalah-masalah yang berkaitan dengan kesehatan dan kesejahteraan fisik maupun mental, termasuk pada isu pornografi, narkoba, dan kesehatan reproduksi.

5. Suara Demokrasi

Peserta didik diharapkan menggunakan kemampuan berpikir untuk menjelaskan keterkaitan antara peran individu terhadap keberlangsungan demokrasi Pancasila. Pembelajaran pada tema ini, peserta didik dapat merefleksikan makna demokrasi dan memahami implementasi demokrasi dalam organisasi sekolah maupun dalam dunia kerja.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun