Yang dilakukan oleh CGP pada Modul 3.3 :
- menunjukkan pemahaman tentang konsep kepemimpinan murid dan kaitannya dengan Profil Pelajar Pancasila.
- menunjukkan pemahaman tentang apa yang dimaksud dengan suara, pilihan, dan kepemilikan murid.
- menganalisis sejauh mana suara, pilihan dan kepemilikan murid dipertimbangkan dalam program intrakurikuler/kokurikuler/ekstrakurikuler sekolah untuk mewujudkan lingkungan yang menumbuhkembangkan kepemimpinan murid.
- mengidentifikasi strategi pelibatan komunitas dalam program sekolah untuk mendukung tumbuhnya kepemimpinan murid.
- merancang sebuah prakarsa perubahan di sekolah dalam bentuk sebuah program/kegiatan sekolah yang mendorong kepemimpinan murid dengan menggunakan model prakarsa perubahan yang di sebut dengan BAGJA.
- Jelaskan secara singkat apa yang dilakukan oleh fasilitator pada modul 3.3 ini?
Yang dilakukan oleh fasilitator pada modul 3.3 :
Mulai dari Diri
Fasilitator memastikan CGP merefleksikan diri dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan di LMS
Fasilitator akan memastikan kesiapan dan komitmen CGP memasuki fase-fase selanjutnya.
Fasilitator memastikan CGP mengumpulkan tugasnya sebelum batas tanggal akhir pengumpulan.
Eksplorasi Konsep
Dalam tahapan ini, peran fasilitator memastikan CGP membaca semua materi yang diberikan.
Forum Diksusi Ekslporasi Konsep
Memastikan CGP sudah membaca dan memahami instruksi yang sudah diberikan.
Fasilitator memberikan komentar atau umpan balik dari jawaban refleksi CGP, pada jawaban CGP terkait keterlibatan peran komunitas dalam menumbuhkembangkan kepemimpinan murid; bagaimana melibatkan komunitas sekitar sekolah untuk membantu mempromosikan suara, pilihan dan kepemilikan murid; serta tentang situasi pembelajaran.