Penggemar Susi bukan hanya warga Indonesia. Begitu banyak ahli dan para aktivis luar negeri yang mengagumi Susi. Terdapat komentar dari berbagai kepala kepolisian dari negara- negara di Afrika dan juga di wilayah Pasifik kepada seseorang yang bernama Wartawira tentang bu Sudy dan mengatakan “ Apakah kami boleh pinjam Susi dari pemerintahmu?”.
Susi adalah ‘role model’ tentang menteri yang percaya diri dan berani melakukan sesuatu yang terbaik untuk negerinya. Iapun dikelompokkan sebagai contoh pribadi yang disebut sebagai orang Indonesia yang ‘gila’ untuk bisa menyelesaikan persoalan yang kompleks di Indonesia.
Orang berharap bahwa di tangan menteri seperti Susilah, Indonesia bisa menjadi negara dan bangsa yang besar. Bahkan banyak kalangan menyebut kesalahan Jokowi terbesar dalam pembentukan kabinet untuk masa 2019 – 2024 adalah tidak adanya Susi. Susi dinilai bisa mejaga sumber daya alam Indonesia. Ia dianggap bisa pula menjadi Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup.
Kecintaan pada negeri, kejujuran, ketulusan, keberanian untuk melakukan sesuatu dengan benar, dan rasa hormat pada orang tuanya, hanyalah sebagian sebagian yang dikenal tentang Susi Pudjiastuti.
Sekalipun Susi sudah tidak menjadi menteri di kabinet Jokowi, Susi tetap melakukan apa yang perlu dan penting untuk melindungi nelayan Indonesia. Coba saja lihat ‘Susi Cek Ombak’ yang ditayangkan setiap minggu di Metro TV. Susi Cek Ombak adalah suatu program televisi dengan ‘host’ Susi Pudjiastuti.
Di situ, Susi terus melakukan upaya-upaya untuk berdialog dengan pemerintah daerah tentang upaya menjaga lingkungan dan sumber daya alamnya. Tayangan tentang Pulau Natuna adalah salah satu contoh yang mungkin bisa kita lihat tentang betapa Susi adalah contoh panutan bagi kita dan generasi muda tentang pentingnya kita mencintai dan melindungi kekayaan kita.
Sementara itu, upaya Susi untuk dapat menyediakan kapal bagi nelayan kecil melalui BenihBaik.com, suatu ‘start up’ untuk menggalang dana untuk keperluan sosial juga menunjukkan bahwa kerjanya tak harus dibatasi oleh posisi sebagai menteri. Dan ini bukan hanya berlaku bagi Susi. Kitapun bisa melakukan kebaikan dan perubahan di masyarakat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H