Selain itu, penguatan norma sosial dan kesadaran masyarakat tentang pentingnya memilih secara independen harus terus digalakkan. Pendidikan politik yang menekankan nilai-nilai demokrasi dan integritas dapat menjadi langkah jangka panjang untuk mengubah budaya politik uang di Indonesia.
Pilkada serentak sejatinya merupakan momen penting bagi demokrasi Indonesia. Namun, rendahnya kepedulian masyarakat dan maraknya politik uang menjadi tantangan serius yang mengancam kualitas pemilu.
Meskipun dampak politik uang terhadap hasil pemilu tergolong kecil, praktik ini tetap mencederai esensi demokrasi. Oleh karena itu, penegakan hukum yang ketat, pendidikan politik, dan perubahan budaya masyarakat menjadi kunci untuk membangun sistem pemilu yang lebih bersih dan adil.Â
Dengan langkah-langkah ini, kita semua berharap Pilkada dapat menjadi instrumen untuk mewujudkan pemimpin yang benar-benar lahir dari aspirasi rakyat, bukan dari kekuatan uang.***
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H