Dalam perjalanan pulang ke Mainz, saya berusaha membaca buku pemberiannya. Saya berhenti pada satu halaman di mana tertulis, "I told myself, I'm not getting up until I've reached enlightenment" atau "Saya berkata pada diri saya sendiri, saya tidak akan bangun sampai saya mencapai pencerahan."
Kata-kata itu seperti sebuah pesan terakhir ibu itu kepada saya. Saya percaya bahwa momen terakhir hidupnya adalah momen pencerahan, karena tiga hari setelah itu ia pergi selamanya.
Saya hanya bisa berdoa semoga sang Pencerahan abadi itu menerimanya dalam keabadian.Â
Sesi kehidupan kita bisa saja merupakan suatu perjumpaan dengan orang lain yang mencerahkan hidup kita sendiri, tapi ternyata ada juga bahwa ada dimensi yang melampaui nalar kita, tanpa kita tahu apa yang akan terjadi setelahnya.
5. Kreativitas dalam tulisan
Perjalanan hidup setahun tidak pernah terlepas dari goresan cerita tentang kreativitas. Kreativitas yang terasa menyejukan hati adalah bahwa dalam setahun sebelas bulan saya menulis di Kompasiana di beberapa kategori.Â
Terkumpul sejumlah artikel sampai dengan saat ini dengan sejumlah pembaca yang tidak pernah saya duga sebelumnya. Dari kenyataan itu, saya merasakan betapa hidup ini berarti ketika pikiran itu dituangkan dalam goresan kecil untuk dibaca oleh siapa saja.
Andaikan saya tidak pernah menulis, maka saya tidak mempunyai kumpulan karya-karya kecil, dan bahkan tidak ada orang yang membaca pikiran dan karya tulisan sederhana saya.
Di penghujung tahun ini, pantas saya menyampaikan rasa hormat dan bangga saya kepada Kompasiana mulai dari pimpinan dan pegawai-pegawainya, juga teman-teman Kompasianer yang selama setahun ini telah menjadi teman sharing tulisan.
Selamat akhir tahun dan selamat tahun baru 2023 untuk kita semua. Jadilah berkat melalui goresan cara pikir yang pernah kita pikirkan sendiri. Bacalah dunia dan teruslah berbagi!
Salam berbagi, ino, 31. 12.2022.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H