Cara konsumsinya, cukup dengan meminum secangkir teh hijau setiap hari hingga tekanan darah anda normal. Jangan berlebihan ya mengkonsumsinya.
6. Meniran
Sejak dahulu meniran sudah dikenal dalam membantu menurunkan tekanan darah. Meniran mengandung kalium yang bermanfaat dalam menurunkan hipertensi.
Cara konsuminya, rebus 50 gram daun meniran dengan 3 gelas air hingga airnya menyusut. saring saat dingin, minum 3x sehari sebanyak setengah gelas. (dikutip dari indozone.id)
7. Kayu manis
Sejak lama kayu manis juga digunakan sebagai obat untuk mengatasi hipertensi. Kayu manis dapat membantu melebarkan pembuluh darah.
Cara konsumsinya, kita bisa menambahkan kayu manis pada masakan atau mencampur dengan minuman.
8. Kapulaga
Bumbu masakan ini selain bisa digunakan untuk mengatasi pilek pada bayi juga berguna dalam menurunkan hipertensi. Anda bisa menambahkan sedikit kapulaga kedalam masakan atau menyeduhnya dengan segelas air panas. Tambahkan sedikit kapulaga kedalam air panas, beri gula batu.
Jangan terlalu banyak menambahkan kapulaga, karena sifatnya yang panas jika terlalu banyak tidak baik untuk lambung anda.