Mohon tunggu...
Herry Mardianto
Herry Mardianto Mohon Tunggu... Penulis - Penulis

Suka berpetualang di dunia penulisan

Selanjutnya

Tutup

Nature Artikel Utama

Mari Berkawan dengan Pepohonan

15 Juni 2024   20:03 Diperbarui: 17 Juni 2024   16:45 678
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pohon Kapas di Nguling-Probolinggo | Foto dari buku  The Poetry of Nature

Seperti menunggumu, pohon-pohonku terus tumbuh. Mencintai bumi sedalam-dalamnya, menghormati angkasa setinggi-tingginya. Sementara itu: waktu berbuah, ruang berbunga. Aku mencatatnya dari rasa ke kata... (Penggalan puisi "Semua Ada Musimnya" -- Eka Budianta).

Kesadaran kita terhadap keberadaan pohon-pohon besar kian menjauh. Banyak orang tidak mengenali lagi pohon bisbul, prana jiwa, menyan, pelangi, kluwak, dluwang, dan sebagainya. 

Pohon Pelangi di Bondowoso | Foto: Dok. pribadi Fasis
Pohon Pelangi di Bondowoso | Foto: Dok. pribadi Fasis
Tidak usahlah serumit itu, anak tetangga di kota, seorang mahasiswa, dengan jujur mengakui bahwa yang ia kenali hanya dua pohon, yaitu pohon kelapa dan pohon pisang. Selain itu, ia tidak memiliki referensi, tidak mampu membedakan pohon nangka, manggis, sirzak, durian, duku, dan lainnya.

Pohon kelapa  diakrabi karena sejak mengikuti kegiatan pramuka, ia berkewajiban mengenali dan memahami makna pohon kelapa. Sedangkan pohon pisang dikenali karena setiap berkunjung ke rumah Eyangnya di Galur,  Kulon Progo, pohon pisang banyak ditemui di pekarangan belakang rumah.

Pohon Bisbul | Foto: Dok. pribadi Ipul Bachri
Pohon Bisbul | Foto: Dok. pribadi Ipul Bachri
Sejak duduk di bangku sekolah dasar kita sudah dibekali pengetahuan  bahwa pohon sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia. Pohon mampu menyimpan air, mencegah erosi, dan menyediakan oksigen bagi kehidupan manusia. Untuk itu sudah semestinya kita menanam, merawat, dan mengenali pohon untuk melestarikan lingkungan hidup.  

Sayangnya prinsip pelestarian yang tertanam dalam masyarakat luas lebih kepada pelestarian tanaman multiguna, menghasilkan cuan dalam waktu singkat, misalnya tanaman buah-buahan. 

Begitu pohon mangga, durian, kelengkeng, atau lainnya berbuah, maka akan dipanen atau "ditebas" ke pengijon untuk menghasilkan uang. 

Pengecualian berlaku bagi sosok Beny Than Heri yang menanam pohon buah-buahan, baik di ruang publik maupun halaman rumah (pecinta pohon) di Pontianak. 

Ia menanam pohon lewat gerakan Pohon Kenangan dengan alasan, secara ekologi, pohon menghasilkan oksigen dan menyerap polusi udara, meredam kebisingan, menjaga air tanah, memberikan kesejukan dan kesegaran alami. Sedang dari sisi estetika, pohon memberikan keindahan, lingkungan  menjadi  asri dan nyaman dipandang.

Dikutip dari Pontinesia.com, tujuan akhir yang ingin dicapai adalah membantu meningkatkan ruang terbuka hijau Kota Pontianak dan sekitarnya. Beny merasa, semakin hari kerusakan lingkungan dan dampak perubahan iklim makin meningkat.

"Hadirnya gerakan Pohon Kenangan agar pohon bisa terus tumbuh baik, memberi manfaat dan menjadi kenangan baik," papar Beny.

Kenyataan lain menunjukan bahwa sebagian masyarakat menjauhi pohon-pohon besar (beberapa orang menyebutnya sebagai pohon pusaka) karena pelestariannya dengan cara menciptakan ketakutan-ketakutan bagi masyarakat, bukan kesadaran terhadap keelokan dan kemanfaatan pohon pusaka. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun