Mbak Puan menyebut DPR RI akan melanjutkan pembahasan secara cermat, hati-hati, transparan, terbuka, dan mengutamakan kesinambungan kepentingan nasional.
"Kami mendukung terciptanya lapangan kerja, perbaikan ekonomi, serta tumbuh dan berkembangnya UMKM lewat RUU Cipta Kerja," ujar Mbak Puan.
Pada akhirnya, perdebatan yang muncul di masyarakat terkait RUU Cipta Kerja ini tidak lepas dari informasi yang mereka terima. Utamanya perihal beberapa poin seperti masalah pesangon dan juga tenaga kerja asing (TKA).
Sebenarnya, sebuah hal yang normal ketika muncul perdebatan di masyarakat. Karena memang, dalam sebuah draft, pasti ada yang menilai positif dan menilai sebaliknya. Kalangan pekerja mungkin juga demikian. Tapi memang, dalam urusan apapun yang menaungi banyak orang, rasanya sulit menyenangkan semua orang.
Bila seperti itu, kita mungkin hanya perlu berbaik sangka kepada pemerintah bahwa pemerintah tentu punya niat baik untuk mengatur dan memperbaiki tata kelola ketenagakerjaan di Indonesia.
Bilapun ternyata muncul penolakan dan perdebatan karena sudut pandang yang berbeda, semua pihak terkait bisa duduk bersama guna mencari solusi dan titik tengah. Salam
Referensi:
tirto.id
detik.com
republika.co.id
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H