Berapa bea yang harus disiapkan?
Dari kisah jalan-jalan kami yang aku ceritakan tadi, ada di antara kalian yang akhirnya tertarik untuk berwisata ke danau Toba? Pasti pertanyaan soal biaya.
Beruntung bagi kalian yang tinggal di Indonesia. Pesawat dari rumah kalian ke Medan atau Sibolangit, pasti nggak sebanyak yang kami keluarkan dari Jerman ke Indonesia. Sudah jauh, mahal pula.
Harga yang dipatok agen travel pilihan kami adalah Rp 3.065.000/ Pax. Karena anak-anak umurnya sudah diatas 12 tahun, dihitung dewasa juga. Makanya waktu aku nawar diskon, nggak dikasih. Hahaha. Dasar ibuk-ibuk tukang nawarrrr. Maafkan.
Kalau kalian tanya untuk apa saja tiga jut aitu, aku coba rincikan. Bea sebesar itu ternyata untuk:
- menginap dua kali hotel di Parapat - Niagara Hotel 4* (Superior Room) dan di Taman Simalem - tipe kamar Deluxe)
- 2 kali makan pagi , 2 kali makan siang , 2 kali makan malam
- Mobil Innova dengan AC
- Driver juga selaku guide
- bea masuk tempat wisata tujuan, bea parkirnya
- air mineral selama perjalanan
- souvenir ulos
Harga itu tidak termasuk:
- Pengeluaran pribadi seperti laundry dan snack
- Tiket pesawat
- Asuransi
- Tip driver
Tip? Bingung juga, sih memberikan tip kepada sopir sekaligus guide. Belum ada pengalaman. Hanya saja aku ingat, waktu di Raja Ampat, guide privat mintanya Rp 500.000 per hari untuk lokal dan Rp 600.000 per hari untuk orang asing. Jadi aku kira-kira sendiri berapa tips selama 3 hari tur, walau pastinya sopir sekaligus guide sudah mendapatkan honor dari agen tur. Ini uang saku. Menurut pengakuannya selama mengantar, dulu sebelum corona, dia bekerja sebagai sopir tetap. Sekarang setelah menikah dan mempunyai anak, lebih memilih untuk menjadi sopir lepas dari agen. Ia bisa bebas menentukan kapan bekerja dan kapan berada di rumah.
Belakangan sepulang dari trip ke Jerman aku tanya pihak agen dan mereka memberi informasi bahwa di Medan biasanya tips guide Rp 40.000 per orang per hari. Tinggal mengalikan saja kemudian disesuaikan dengan pikiran dan hati kita. Wani piro?
***
Ya, sudah, setelah kalian tahu bagaimana pengalaman kami jauh-jauh dari Jerman datang ke Danau Toba dan apa saja yang sudah kami nikmati di sana, semoga kalian yang belum ke sana, tertarik untuk datang. Bunga mawar harum baunya, Indonesia banyak pulaunya. Nikmatnya jalan bersama keluarga, amboi indahnya Indonesia. (G76)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H