elemen dasar dari pemerintahan yang demokratis dan alat bagi masyarakat untuk
mengartikulasikan aspirasi mereka.
Sementara dalam hal fungsinya, partai politik seharusnya mampu mengartikulasikan
dan mengagregasi kepentingan masyarakat serta mampu mengekspresikan harapan dan
permintaan publik agar dapat mempengaruhi kebijakan pemerintah. Selain itu, partai
politik harus mampu merekrut dan melahirkan para pemimpin yang lebih baik untuk
mengelola pemerintahan berdasarkan harapan-harapan rakyat (Hofmeister & Grabow,
2011). Partai politik merupakan hal yang sangat penting karena mereka adalah mediator
utama dan penghubung potensial antara warga atau pemilih dan kepentingan para
pemilih tersebut (Eldersveld, 1964; Puhle, 2002) untuk disampaikan ke para pemangku
kebijakan (mereka yang memiliki kekuasaan). Namun, partai politik biasanya didirikan