Selain penerbit, toko buku sangatlah banyak, terkadang saking banyaknya menjadi susah untuk membedakan kondisi, mana yang original dan mana yang bajakan.
Dari sisi istilah sendiri, kuncinya bisa dengan mudah dikenali dari deskripsi produk. Di mana produk buku bajakan, sudah pasti memasukkan di antara 16 istilah di atas, namun tidak pernah ada kata 'Original', alias selalu menghindar dari kata original.
Jadi, jika kamu ingin membeli buku di toko buku biasa / diluar dari penerbit resmi, maka cek secara detail deskripsinya, apakah menemukan kata original? atau justru ketemu dengan salah satu 16 istilah di atas? Jika ada kata original, bisa dipastikan kembali melalui spesifikasi dan chat, namun jika hanya melihat deskripsi yang sepi/kosong dan hanya memasukan salah satu di antara 16 istilah di atas, maka sebaiknya kamu hindari.
Perlu diingat, bahwa produk original resmi penerbit tidak memasukan deskripsi yang tidak penting, seperti istilah-istilah yang jarang diketahui banyak orang, biasanya hanya memasukan sekilas alur cerita/isi buku dan soal kondisi sudah tertera pada spesifikasi. Sedangkan, buku original bekas dan lawas, sudah pasti menyebut kata 'original' baik pada judul, deskripsi ataupun spesifikasi, terlebih deskripsi yang diberikan biasanya panjang karena menjelaskan kondisi masa kini si buku.
Semoga ulasan ini bermanfaat dan menambah wawasan kamu dalam mengenal luasnya dunia buku. Salam literasi, salam sehat-sehat selalu untuk kamu yang lagi baca artikel ini.
Penulis: Dina Amalia
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H