Mohon tunggu...
Dicky Saputra
Dicky Saputra Mohon Tunggu... Wiraswasta - Talks about worklife and business. Visit my other blog: scmguide.com

-

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan

Pensiun Dini, Jalan Keluar atau Jebakan Hidup? (Bagian 2)

16 Februari 2020   07:00 Diperbarui: 16 Februari 2020   06:59 421
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Istirahat boleh, tapi langsung diikuti aktifitas produktif. (sumber: pixabay.com)

Berhemat demi pensiun dini. (sumber: pixabay.com)
Berhemat demi pensiun dini. (sumber: pixabay.com)

Pada tingkat yang lebih ekstrem, mereka akan hidup dalam standar paling minimum yang mereka bisa dan melakukan penghematan luar biasa ketat. Untuk mereka, menikmati uang adalah saat sudah pensiun nanti.

Setelah pensiun, mereka tidak akan bekerja lagi. Mereka akan menikmati masa pensiun mereka dengan melakukan apa yang mereka suka, seperti menekuni hobi mereka kembali, misalnya.

Mereka punya impian untuk bisa pensiun sedini mungkin, dalam usia relatif muda. Karena kalau sudah lanjut usia dan mulai sakit-sakitan, tidak ada yang bisa dinikmati walaupun punya uang banyak bukan? Paling hanya habis untuk berobat.

Pensiun dini adalah sebuah gaya hidup

Terlepas dari cukup atau tidaknya uang, sebagian orang memandang masa pensiun hanyalah sebagai sebuah perubahan pola hidup yang ditandai dengan adanya perubahan kebiasaan.

Dan perubahan kebiasaan itu tidak selalu dari kebiasaan buruk yang menjadi kebiasaan baik seperti kebiasaan yang meningkatkan kesehatan fisik dan mental, misalnya. Tapi, juga bisa mengarah ke arah yang sebaliknya.

Untuk yang menganggap pensiun hanyalah sebatas perubahan gaya hidup, mereka akan memandang kalau pensiun itu hanyalah sebuah perubahan dari gaya hidup pekerja yang berfokus pada pekerjaan menjadi non-pekerja dimana mereka harus mencari membuat kebiasaan baru di luar pekerjaan.

Kenapa saya bilang perubahan gaya hidup ini bisa jadi baik dan bisa juga jadi sebaliknya? Karena kenyataannya memang seperti itu.

Sebagian orang akan mulai membentuk kegiatan positif, seperti mulai berhenti merokok, lebih banyak aktifitas fisik, atau lebih sering berkumpul dengan rekan dan kerabat, misalnya.

Tapi, sebagian yang lain justru membentuk kebiasaan yang bisa berakibat buruk bagi kesehatan fisik dan mentalnya, seperti lebih banyak menghabiskan waktu menonton televisi, misalnya. Apalagi sambil mengemil makanan-makanan tidak sehat.

Untuk yang memandang pensiun adalah waktunya merubah pola hidup, sebaiknya memanfaatkan momentum tersebut untuk membentuk pola hidup yang lebih positif.

Pensiun secara umum adalah sebuah proses

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun