Tenaga dan perhatian para dokter, perawat, dan tenaga medis akan semakin dikuras. Para pasien penyakit lain akan semakin sulit mengakses layanan kesehatan.Â
Dana pemerintah dan sektor swasta akan makin tersedot. Angka pengangguran akibat bisnis dan aktivitas terkendala pandemi akan makin menjadi.Â
Banyak keluarga dan insan sederhana akan makin terpuruk.
Mungkin saja, hal-hal semacam ini tidak terpikirkan oleh mereka yang merasa diri sehat, kebal penyakit, dan punya akses kuasa.
Tidak perlu menunggu keluarga Anda wafat atau terjangkit Covid-19, atau setidaknya seperti yang sedang kami alami saat ini, untuk memahami pentingnya protokol kesehatan.Â
Salam sehat. Mohon dukungan doa dari para rekan kompasianer dan pembaca sekalian.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H