Mohon tunggu...
Bayu Samudra
Bayu Samudra Mohon Tunggu... Freelancer - Penikmat Semesta

Secuil kisah dari pedesaan

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan

Mengapa Profesi Guru PAUD Kerap Dipandang Remeh? Ini Perjuangannya

24 Februari 2023   09:57 Diperbarui: 24 Februari 2023   10:09 1344
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Keberanian, kemandirian, kejujuran, ketakwaan, kedisiplinan, kegotong-royongan, dan kestabilan emosi (emosional) anak ditanamkan secara perlahan dan penuh kehati-hatian.

Sebab sekolah PAUD adalah dunia pertama anak dalam beradaptasi dengan kehidupan nyata masa mendatang. Berinteraksi dengan orang lain dan mengenal jati dirinya.

Membuat RPP Berbasis STEAM

Selain dituntut memberikan pendidikan yang asyik dan menarik, pendidik paud dibebankan tugas membuat rencana program pembelajaran berbasis STEAM. Yang mana hal ini merupakan istilah baru dalam pendidikan anak usia dini pasca kurikulum merdeka.

Pendidik perlu menyajikan pembelajaran berbasis sains, teknologi, matematika, rekayasa, dan seni. Terlepas dari kewajiban menanamkan nilai agama, moral, dan budi pekerti serta jati diri anak.

Aktivitas ini tak bisa dianggap remeh, sebab harus diklasifikasikan sesuai usia anak didik. Tidak sembarang kegiatan dapat diterapkan kepada anak didik dengan sama rata dan seimbang, sebab perkembangan anak didik beragam. Sehingga, pendidik akan mengupayakan penyesuaian-penyesuaian terhadap kondisi anak didik.

Salah satu pembelajaran anak usia dini, membuat pasir buatan dari tepung terigu (dokpri)
Salah satu pembelajaran anak usia dini, membuat pasir buatan dari tepung terigu (dokpri)

Menyusun KTSP PAUD

Setiap lembaga pendidikan, tak terkecuali PAUD, wajib memiliki kurikulum tingkat satuan pendidikan. Peran KTSP sangat penting, karena menjadi dasar perjalanan institusi pendidikan dalam memberikan pendidikan yang layak bagi peserta didik.

Menyusun kurikulum tidak boleh dikerjakan secara sembrono, asal-asalan, dan copy paste lembaga tetangga. Mengingat kurikulum merupakan pedoman pembelajaran dan pendidikan yang berguna jangka panjang.

Namun di Indonesia, sering terjadi pergantian kurikulum. Tiap ganti menteri pendidikan, berganti pula kurikulumnya. Hal ini, membuat lembaga pendidikan, terutama para guru harus berjibaku dengan waktu untuk memberikan pengajaran kepada peserta didik dan menyusun ulang kurikulum.

Salah satu kegiatan PMT bagi anak paud (dokpri)
Salah satu kegiatan PMT bagi anak paud (dokpri)

Mengerjakan Administrasi Sekolah

Tak cukup berat jika belum dibebankan tugas administrasi sekolah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun